Geger, Jasad Pria tanpa Identitas Ditemukan Membusuk di Kali Cibanten Kota Serang

- 2 Desember 2023, 12:08 WIB
Personel Polsek Serang saat mengevakuasi jasad pria tanpa identitas di Kali Cibanten, Jumat, 1 Desember 2023.
Personel Polsek Serang saat mengevakuasi jasad pria tanpa identitas di Kali Cibanten, Jumat, 1 Desember 2023. /ANTARA

ZONABANTEN.com - Sesosok jasad pria tanpa identitas ditemukan dalam kondisi mengambang dan membusuk di Kali Cibanten yang berada di Lingkungan Ciawi, Kelurahan Cipare, Kecamatan Serang, Kota Serang, Provinsi Banten.

Menurut Kapolsek Serang, Kompol Rohmad Supriyanto, jasad pria tersebut awalnya ditemukan dua warga setempat yaitu Arwani (55 tahun) dan Aep (40 tahun) pada Jumat, 1 Desember 2023 sekitar pukul 14.00 WIB. Saat itu keduanya sedang memancing di Kali Cibanten dan mencium aroma bangkai.

"Awalnya kedua pemancing mencium aroma busuk bangkai di lokasi. Penasaran dengan bau yang cukup menyengat, keduanya langsung menelusuri pinggiran Kali Cibanten," katanya.

Kedua pemancing tersebut kemudian menemukan sesosok mayat pria dalam kondisi tertelungkup di Kali Cibanten dan tersangkut di pohon bambu. Mereka lalu melaporkan penemuan ini ke ketua RT setempat dan Polsek Serang.

Baca Juga: Diduga Memalsukan Surat Tanah, Seorang Kades di Kabupaten Serang Ditangkap Polisi

"Jenazah telah dievakuasi ke RS Bhayangkara oleh tim identifikasi Polresta Serang Kota bersama tim forensik RS Bhayangkara dan BPBD Kota Serang," ujar Rohmad.

Menurut Rohmad, saat ini pihaknya belum mengetahui identitas korban. Namun, korban diperkirakan berusia 20-30 tahun dan telah meninggal dunia di Kali Cibanten selama 3 hari. Kondisinya telah membusuk dan membengkak karena lama terendam air.

"Kondisi kaku, bengkak, dan sudah membusuk. Menggunakan pakaian kaos berwarna biru dan celana pendek jeans," tuturnya.

Rohmad mengatakan, pihaknya juga telah berkomunikasi dengan masyarakat sekitar, tetapi tidak ada satu pun yang kehilangan anggota keluarganya. Oleh karena itu, korban diduga bukan warga Lingkungan Ciawi.

"Di Lingkungan Ciawi tidak ada laporan dari warga terkait kejadian kehilangan anak atau keluarga sehingga diduga mayat tersebut bukan warga lingkungan setempat," ucapnya. ***

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah