KPID Banten Raih Penghargaan dari KPI Pusat, Ahmad Solahudin: Selama Ini Melakukan Kinerja Terbaik Aja

- 27 November 2023, 17:17 WIB
KPID Banten Raih Penghargaan dari KPI Pusat
KPID Banten Raih Penghargaan dari KPI Pusat /ZONABANTEN/Rahman Wahid

ZONABANTEN.com – Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Banten meraih penghargaan KPI Daerah Inovatif dan Kolaboratif dari KPI Pusat, Minggu, 26 November 2023.

Penghargaan yang diraih oleh KPID Banten tersebut diberikan pada ajang Anugrah KPI 2023.

Wakil Ketua KPID Banten, Ahmad Solahudin menyebut, KPID Banten sebelumnya tidak memiliki tujuan untuk meraih penghargaan tersebut.

Baca Juga: Keren! KPID Banten dan Pemrov Banten Raih Penghargaan dari KPI Pusat

“Kalo dari kita, selama kita ada di KPID, yang jelas sebetulnya kita tidak ada tujuan dapet penghargaan dan sebagainya,” ungkap Ahmad Solahudin.

“Kita selama ini melakukan kinerja-kinerja terbaik aja,” lanjutnya.

Dalam pelaksanaannya, lanjut Solah, KPID Banten bertujuan untuk memastikan masyarakat bisa menikmati siaran dan informasi yang baik, berkualitas dan mendidik.

“Kita persembahkan kerja-kerja kita di KPID Banten untuk masyarakat, biar masyarakat betul-betul, menikmati konten-konten siaran yang berkualitas, menikmati informasi yang baik, yang mendidik, selama ini memastikan itu,” ungkapnya.

Baca Juga: KPID Banten Terus Genjot Sosialisasi Literasi Media di Banten, Apa Itu? Berikut Penjelasannya

Solah menjelaskan, ada beberapa inovasi yang menjadi penilaian lebih KPI Pusat untuk KPID Banten.

“Beberapa yang penilaian yang menjadi penilaian kpi pusat terkait inovasi, pertama kita gagas rancangan Perda Penyiaran, yang kedua kita gencar lakukan literasi media dan sosialisasi P3SPS, yang ketiga kita juga gencar memperjuangkan revitalisasi radio,” ungkapnya.

Baca Juga: Piala Dunia U17: Prediksi Prancis vs Mali di Semifinal, Tim Kuda Hitam Bakal Bisa Hentikan Les Bleus?

Selain KPID Banten, Pemerintah Provinsi Banten (Pemprov Banten) juga meraih penghargaan dari KPI Pusat pada Kategori Pemerintah Daerah Peduli Penyiaran.

Pada Anugerah KPI tahun ini, KPI menerima materi lomba sebanyak 469 program siaran yang terdiri atas 213 program siaran TV dan 256 program siaran radio. ***

Editor: Rahman Wahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah