Soroti Pendidikan di Banten, Lab Ilmu Pemerintahan Untirta Gelar Roadshow Gandeng Kemenpan RB dan USAID ERAT

- 10 Mei 2023, 14:32 WIB
Dua Panelis Roadshow “Orang Muda untuk Pelayanan Publik Prima”, Ika Arinia Indriyany (tengah) dan Panji Aziz Pratama (kanan) Bersama Moderator Bayu Nurrohman (Kiri)
Dua Panelis Roadshow “Orang Muda untuk Pelayanan Publik Prima”, Ika Arinia Indriyany (tengah) dan Panji Aziz Pratama (kanan) Bersama Moderator Bayu Nurrohman (Kiri) /ZONABANTEN/Rahman Wahid/

Sementara panelis kedua, Panji Aziz Pratama berpendapat bahwa ketimpangan tersebut harus diupayakan dengan melakukan kerja sama yang dibangun oleh para stakeholder baik itu dari sektor pemerintah, komunitas, maupun mahasiswa untuk sama-sama bekerjasama untuk menutup celah-celah yang ada dalam masalah pendidikan di Banten.

Upaya yang dilakukan oleh komunitas yang ada di Banten terutama Isbanban, Rumah Dunia dan juga komunitas lainnya adalah secara bersama-sama untuk membangun kerja sama ataupun menciptakan program kerja.

Baca Juga: Kampung Inggris Kini Hadir di Kota Tangerang, Biaya Kursusnya Sangat Terjangkau

Program kerja tersebut seperti memberikan literasi dan kemudahan akses literasi di daerah-daerah pelosok seperti Pandeglang dan Lebak.

Terkadang, masih kurangnya tingkat literasi di Banten disebabkan masyarakat yang tidak mendapatkan kemudahan dalam mengakses sumber bacaan tersebut.

Masih banyak anak-anak yang belum bisa mengakses buku bacaan dan hanya mempunyai lembar kerja soal (LKS) yang sebenarnya bukan bacaan literasi tetapi hanya lembar kerja soal saja.

Kedua panelis tersebut membahas mengenai kesenjangan antara pendidikan di wilayah Banten Utara dan Banten Selatan.

Oleh karena itu, perlunya upaya pemerataan pendidikan di seluruh wilayah di Provinsi Banten.

Dalam hal ini, pentingnya kolaborasi dari berbagai sektor, baik pemerintah, civil society, maupun akademisi untuk perubahan kualitas pelayanan pendidikan di Provinsi Banten.

Baca Juga: Profil Ismail Marzuki, Pahlawan Nasional Indonesia yang Berjasa Melalui Karya Seninya

Halaman:

Editor: Rahman Wahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah