Proyek Revitalisasi Capai 30 Persen, Pedagang Ciputat Harap Anggaran 13 Miliar Tahap II Untuk Permodalan

- 1 Maret 2021, 17:15 WIB
Kondisi lantai tiga Blok B Pasar Ciputat
Kondisi lantai tiga Blok B Pasar Ciputat / /Arie/Zonabanten.com

ZONA BANTEN - Proyek Revitalisasi Pasar Ciputat hingga kini masih dalam tahap proses pembangunan. Sekretaris Perkumpulan Pedagang Pasar Ciputat (P3C) Dedi menilai, proyek tersebut baru mencapai 30 persen, dari target yang diusulkan.

"Kalo pengamatan saya, bangunan itu baru 25 sampai 30 persen. Jadi masih ada 70 persen beban kontraktor yang harus diselesaikan," kata Dedi kepada Zonabanten.com (Pikiran Rakyat Media Network), ditulis Senin 1 Maret 2021.

"Karena kalo kita lihat, Pasar Ciputat itu kan ada dua blok.Nah, yang dibangun itu baru lantai satu dan dua blok B saja. Blok A belum diapa-apain. Jadi sekitar 30 persen lah," tambahnya.

Baca Juga: Lindungi Konsumen Lewat UTTP, Ini Penjelasan Disperindag Tangerang Selatan

Dedi mengharapkan, anggaran Revitalisasi Pasar Ciputat tahap II sebesar Rp.13,7 miliar dapat disalurkan untuk permodalan pedagang.

"Menurut saya, rencana tahap II itu sia sia. Karena apa, yang tahap I saja belum selesai. Lebih baik, anggaran itu untuk permodalan pedagang aja. Dari pada untuk tahap II," tambah Dedi.

Hal serupa dikatakan Yeti salah seorang pedagang perhiasan. Titi mengaku, pembangunan Proyek Revitalisasi Pasar Ciputat tahap II belum sesuai harapan para pedagang.

"Kalo saya lihat dari luar itu baru 25 sampai 30 persen. Karena yang blok A belum tersentuh sama sekali. Karena blok B itu baru lantai satu dan dua yang rapih, lantai tiga masih acak-acakan," kata Titi.

Baca Juga: Pengumuman Lolos Seleksi Prakerja Gelombang 12, Cek Lewat Dashboard di www.prakerja.go.id atau SMS

Halaman:

Editor: Ari Kristianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah