Perlu Ditiru ! 12 KK Di Banyumas Sukarela Mengembalikan Dana BLT

- 7 Mei 2020, 09:50 WIB
SEBANYAK 12 Keluarga serahkan kembali BLT kepada Bupati Banyumas.*
SEBANYAK 12 Keluarga serahkan kembali BLT kepada Bupati Banyumas.* /EVIYANTI/PR/

Ke 12 orang tersebut dengan diantar oleh kepala desa dan camat mendatangi kabupaten untuk menyerahkan BLT langsung kepada Bupati Banyumas Achmad Husein. Pengembalian bantuan BLT diserahkan secara simbolis di Pendopo Sipanji Purwokerto Rabu 6 Mei 2020 sore.

Baca Juga: Suriname Pun Ambyar Mendengar Berita Kepergian Lord Didi Kempot

"Tapi kepada bupati kami sangat berharap pengganti penerima ke 12 BLT juga warga Sirau. Sebab masih banyak warga kami masih banyak yang membutuhkan," ujar Kades Sirau.

Salah satu warga yang mengembalikan BLT, Siti Chasanah, warga RT 02 RW 06 mengungkapkan bahwa dirinya bersama 12 warga lainya seharusnya menerima program BLT untuk warga yang terimbas adanya wabah COVID-19.

"Sebenarnya kami juga bukan berasal dari keluarga kaya. Hidup kami biasa saja, sebetulnya juga berhak atas BLT," tambahnya.

Baca Juga: Pemerintah Diminta Membuat Aturan Khusus Terkait Mudik Lokal 2020

"Tapi atas kesadaran dan keikhlasan karena ada warga lain yang lebih membutuhkan.Saya bersama dengan 11 penerima lainnya menyerahkan kembali BLT kepada pemerintah untuk diserahkan kembali kepada yang lebih berhak,” katanya.

Bupati Banyumas Achmad Husein, mengapresiasi langkah keduabelas Warga Sirau yang berinisiatif mengembalikan program BLT.

“Terima kasih bapak ibu atas keiklasan mau mengembalikan bantuan. Pasti kan ini tidak ada paksaan dari Pak Camat dan Kepala Desa,” kata Bupati menegaskan.

Menurutnya hal tersebut benar-benar luar biasa, di saat semua dalam kesulitan ada orang yang sudah tercatat mendapat bantuan dengan sadar dan iklas mengembalikan untuk dialihkan kepada orang lain yang membutuhkan. *** (TIM ZONA BANTEN/ EViYANTI)

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah