Yang Lain Terhadang Petugas, Santri Kediri Ini Berhasil Pulang Kampung

- 1 Mei 2020, 19:49 WIB
Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Bogor memeriksa suhu santri yang kembali dari Pesantren Kediri di Komplek GOR Pajajaran, Jumat (1/5/2020). Rombongan santri berhasil kembali ke Bogor dalam kondisi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).*
Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Bogor memeriksa suhu santri yang kembali dari Pesantren Kediri di Komplek GOR Pajajaran, Jumat (1/5/2020). Rombongan santri berhasil kembali ke Bogor dalam kondisi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).* /Dok. BPBD Kota Bogor /

 Sementara itu,menurut Wakil Walikota Bogor, Dedie A Rachim, Pemerintah Kota Bogor mengaku tidak mendapat laporan mengenai kepulangan para santri tersebut.

 “Saya baru tahu ada info ini, saya perlu cek ke Dispora,” ujar Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim.

Sesuai Permenhub Nomor 25 tahun 2020, seharusnya bus Antar Kota Antar Provinsi tidak boleh beroperasi menuju ke Bogor atau wilayah PSBB.

Baca Juga: PSBB Tahap 2 Di Bogor, 300 Pedagang Pasar Non Reaktif Virus Corona

Menurut Dedie, berdasarkan data, di Kediri ada satu orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Sementara di Kota Bogor, ada 76 warga yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Dedie menekankan bagi siapapun yang datang dari area endemi agar bisa menegakkan protokol Covid-19. Dengan demikian, tidak ada potensi menularkan atau tertular.

“Tolong disampaikan kepada mereka yang merasa lolos dari pantauan larangan mudik untuk melakukan isolasi mandiri selama 14 hari sesuai protokol Covid-19 sebelum menjumpai sanak keluarga di Kota Bogor,” kata Dedie.***(Tim Zona Banten/ Windiyati Retno Sumardiyani)

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah