Dorong Adaptasi Jenis Pekerjaan Baru, Menkominfo: 85 Juta Pekerjaan Lama Mungkin Hilang

- 23 Januari 2022, 17:50 WIB
Menkominfo Johnny G. Plate dalam sambutannya pada acara Online Scholarship Competition (OSC)/kominfo
Menkominfo Johnny G. Plate dalam sambutannya pada acara Online Scholarship Competition (OSC)/kominfo /

“Pembangunan infrastruktur termasuk infrastruktur digital hanya akan optimal jika didukung dengan kapasitas sumberdaya manusia Indonesia yang juga unggul dan berdaya saing,” ujarnya.

“Karena kemajuan dan disrupsi digital yang terjadi secara pesat menuntut kita sekalian untuk terus adaptif dan kemampuan agility, mengubah arah dengan cepat," sambungnya.

Johnny juga menyatakan di tengah tuntutan terhadap peningkatan kualitas SDM dan manajemen talenta, fokus pembangunan SDM juga diarahkan untuk meningkatkan daya saing bangsa.

Menurutnya, bangsa yang besar adalah bangsa yang memiliki SDM yang kuat dan hebat.

Baca Juga: Jarang Terjadi, Salju dan Es Selimuti Gurun di Arab Saudi

“Secara spesifik, dalam meningkatkan SDM unggul, Pemerintah terus memperkuat investasi di bidang pendidikan, antara lain melalui perluasan program beasiswa, adopsi teknologi informasi dan komunikasi, pemajuan kebudayaan, penguatan perguruan tinggi setingkat kelas dunia, serta pengembangan riset dan inovasi,” paparnya.

Menteri Johnny berharap skema seperti OSC dapat direplikasi oleh sektor privat lain.

Hal itu bertujuan agar Indonesia dapat memenuhi kebutuhan SDM unggul berbasis pengetahuan, kecakapan dan keahlian.

Baca Juga: Watford vs Norwich: 3 Hal Menarik Warnai Pertarungan Zona Degradasi Premier League ini

“Sehingga penting untuk melakukan link and match antara dunia akademik dan industri, termasuk dalam hal ini industri broadcasting, jurnalistik, dan media digital,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Menkominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah