Biografi KH Hasyim Asy’ari, Tokoh Resolusi Jihad di Balik Peringatan Hari Santri Nasional

- 22 Oktober 2021, 06:54 WIB
Sosok KH Hasyim Asyari
Sosok KH Hasyim Asyari /Tebuireng.online.com/

KH Hasyim Asy’ari memilih untuk menghidupi keluarga beserta santri pondok pesantrennya dari hasil pertanian dan perdagangannya di Surabaya.

KH Hasyim Asy’ari memilih untuk berdagang kuda, besi, dan hasil pertanian dari lahannya.

KH Hasyim Asy’ari kemudian membeli sebidang tanah sekitar 200 meter luasnya. Tepat di sebelah barat Pabrik Gula Cukir yang telah berdiri sejak 1870.

Dari tanah tersebutlah KH Hasyim Asy’ari  membangun sebuah bangunan sederhana, terbuat dari bambu yang dijadikan tempat untuk mengajar ngaji, sholat, sekaligus tempat tinggalnya.

Baca Juga: 6 Makna Filosofis Logo Hari Santri 2021, Santri Siaga Jiwa dan Raga!

Berkat perjuangan KH Hasyim Asy’ari yang ikhlas. Maka, banyak sekali lulusan dari pondok pesantren binaannya berhasil menjadi seorang pemimpin dan ulama  yang tersebar di Jawa hingga Madura.

Maka, tak heran karena kekuatan, kecerdasan, sekaligus kepemimpinannya. KH Hasyim Asy’ari sampai diberikan gelar Hadratussyaikh atau tuan guru besar.

Sehingga KH Hasyim Asy’ari lah yang memimpin adanya Resolusi Jihad, upaya mempertahankan kemerdekaan Indonesia, hingga diperingati sebagai Hari Santri Nasional.***

Artikel ini telah tayang sebelumnya di Kabar Lumajang Pikiran-Rakyat.com dengan judul Biografi Singkat KH Hasyim Asyari Sang Hadratussaikh Pendiri Nahdlatul Ulama, Simak Penjelasannya

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Kabar Lumajang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah