Liga Europa 2021/2022, Ini Daftar Tim yang Lolos dari Fase Grup dan Jadwal Babak Gugur

- 10 Desember 2021, 12:36 WIB
Liga Europa 2021/2022 menyelesaikan fase grup dengan delapan juara grup lolos langsung ke babak 16 besar dan delapan runner-up masuk play-off.
Liga Europa 2021/2022 menyelesaikan fase grup dengan delapan juara grup lolos langsung ke babak 16 besar dan delapan runner-up masuk play-off. /uefa.com

Baca Juga: Amerika dan Israel Meningkatkan Tekanan Terhadap Iran saat Diplomasi Nuklir Menemui Jalan Buntu

Selanjutnya, 16 tim itu akan menjalani play-off 16 besar dalam dua leg. Leg pertama digelar pada 17 Februari 2022 dengan tim dari Liga Champions sebagai tuan rumah. Sedang leg kedua pada 24 Februari 2022.

Delapan tim pemenang play-off akan lolos ke babak 16 besar, dan berduel dengan delapan tim yang sudah lolos langsung sebagai juara grup. Pengundian akan dilakukan pada 25 Februari 2022.

Delapan tim pemenang play-off akan masuk pot non-unggulan dan lebih dulu jadi tuan rumah pada leg pertama yang digelar pada 10 Maret 2022. Sedangkan leg kedua berlangsung pada 17 Maret 2022.

Baca Juga: Rekaman Wanna One untuk MAMA 2021 Terpaksa Ditunda

Selanjutnya, pengundian babak perempat final dilakukan pada 18 Maret 2022. Pertandingannya digelar pada 7 April 2022 untuk leg pertama, dan leg kedua pada 14 April 2022.

Turnamen berlanjut ke semifinal dengan leg pertama akan berlangsung pada 28 April 2022 dan leg kedua pada 5 Mei 2022. Sedangkan laga final di gelar di Ramón Sánchez Pizjuán, Sevilla, Spanyol pada 18 Mei 2022.***

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Wikipedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah