Liga Europa 2021/2022, Ini Daftar Tim yang Lolos dari Fase Grup dan Jadwal Babak Gugur

- 10 Desember 2021, 12:36 WIB
Liga Europa 2021/2022 menyelesaikan fase grup dengan delapan juara grup lolos langsung ke babak 16 besar dan delapan runner-up masuk play-off.
Liga Europa 2021/2022 menyelesaikan fase grup dengan delapan juara grup lolos langsung ke babak 16 besar dan delapan runner-up masuk play-off. /uefa.com

ZONABANTEN.com - Liga Europa 2021/2022 telah menyelesaikan fase penyisihan grup, Jumat 10 Desember 2021 dini hari WIB.

Matchday terakhir Liga Europa 2021/2022 menghadirkan sejumlah kejutan. Beberapa tim unggulan mengalami kekalahan hingga gagal lolos ke babak gugur.

Salah satunya adalah klub raksasa Belanda, PSV Eindhoven. Mereka dicukur oleh wakil Spanyol Real Sociedad dengan skor 3-0 di markas sang lawan dalam laga terakhir Grup B.

Baca Juga: Artis Yoon Eun Hye Dikonfirmasi Positif Covid-19, Eun Hye: Aku Baik-baik saja

PSV pun turun ke posisi tiga, digusur lawannya itu. Real Sociedad masuk ke babak 16 besar bersama AS Monaco, meski harus melewati play-off kontra salah satu tim buangan dari Liga Champions

Lalu, ada juara Premier League Inggris 2015/2016, Leicester City yang takluk 3-2 di tangan tuan rumah Napoli dalam laga terakhir Grup C.

Alhasil, Leicester gagal lolos ke babak 16 besar, meski sebelumnya berada di posisi dua. Sedang Napoli naik ke posisi dua, menemani juara grup Spartak Moscow yang berhak lolos langsung ke babak gugur.

PSV dan Leicester harus puas melanjutkan musim ini di Liga Conference Europa, turnamen kasta ketiga Eropa. Begitu pula dengan wakil Prancis, Marseille, dan raksasa Skotlandia, Celtic.

Baca Juga: Israel Bangun Tembok Keamanan di Gaza, Hamas: Itu Tidak Akan Menghalangi Perlawanan Kami

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Wikipedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x