5 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Makan, Simak Penjelasannya

- 31 Agustus 2021, 14:45 WIB
ilustrasi seorang anak makan dengan lahap
ilustrasi seorang anak makan dengan lahap /andibreit/Pixabay

ZONABANTEN.com – Sebagian orang menganggap tidur dan merokok setelah makan adalah hal yang lumrah, bahkan sudah menjadi kebiasaan.

Namun, apakah kebiasaan baik untuk kesehatan?

Berikut 5 hal yang tidak boleh dilakukan setelah makan menurut beberapa sumber yang berhasil ZONABANTEN.com rangkum.

1. Tidur

Kebiasaan paling umum yang dilakukan setelah makan adalah tidur. Namun, kebiasaan ini tidak benar dan perlu diubah.

Dikutip ZONABANTEN.com dari situs resmi hellosehat.com, tidur dalam keadaan kenyang akan menyebabkan rasa panas di ulu hati dan dapat meningkatkan asam lambung.

Baca Juga: Biar Ngga Kena Penyakit Lambung Kayak Lesti Kejora, Cegah dengan 5 Makanan Ini

Bahkan dalam beberapa kasus bisa meningkatkan risiko stroke.

Kebiasaan tidur setelah makan juga bisa menjadi salah satu penyebab kenaikan berat badan. Hal ini terjadi karena kalori yang masuk ke tubuh lebih besar dari kalori yang keluar tubuh.

Para ahli sepakat bahwa waktu tidur yang baik adalah 3-4 jam setelah makan.

2. Mandi

Mandi setelah makan dapat mengganggu kinerja pencernaan dalam tubuh.

Saat mandi, temperatur tubuh tentu akan mengalami perubahan, sehingga tubuh harus mengimbangi perubahan temperatur tersebut.

Baca Juga: 3 Tips Cermat, Perempuan Harus Tahu Perbedaan Darah Haidh dan Istihadhah

Namun organ dalam tubuh juga sedang bekerja keras mencerna makanan yang baru masuk. Perubahan suhu akan mengganggu proses pencernaan tersebut.

Oleh sebab itu, mandi sebaiknya dilakukan sekitar 30 menit setelah makan.

3. Merokok

Merokok memang aktivitas yang sulit ditinggalkan bagi mereka yang sudah kecanduan.

Namun ketika proses pencernaan sedang aktif dan merokok setelah makan, nikotin yang dihisap dari sebatang rokok akan diserap dua kali lipat ke dalam tubuh.

Baca Juga: Waspada Minum Kopi Dengan Cara Ini Akan Berakibat Fatal

Hal ini berakibat efek bahaya nikotin akan meningkat.

Selain itu, kandungan tembakau dalam rokok juga terbukti dapat menghambat penyerapan vitamin dan mineral dari makanan yang dikonsumsi.

4. Olahraga

Walaupun menyehatkan tubuh, para ahli tidak menyarankan untuk berolahraga setelah makan.

Berolahraga sesaat setelah makan dapat menimbulkan rasa nyeri pada perut bagian atas, cegukan, mual, asam lambung, hingga risiko kejang.

Baca Juga: 5 Manfaat Merendam Kaki dengan Air Garam, Bisa Hilangkan Bau Kaki!

Terlalu banyak mengonsumsi makanan sebelum olahraga juga tidak baik dan dapat membuat perut tidak nyaman serta badan menjadi lesu.

Waktu paling baik untuk berolahraga adalah sekitar 2 jam setelah makan atau melakukan pemanasan terlebih dahulu sebelum berolahraga.

5. Minum Teh

Minum teh memang sudah menjadi kebiasaan bagi sebagian orang, baik sebelum maupun setelah makan.

Namun ternyata, kebiasaan ini memiki efek samping untuk kesehatan tubuh.

Baca Juga: Deteksi Varian Virus Corona Baru, Ilmuwan Afrika Selatan Terus Teliti Cara Mutasinya

Setelah makan, organ tubuh akan bekerja untuk menyerap berbagai nutrisi yang masuk.

Teh yang bersifat asam dapat mengganggu proses tersebut dan mempengaruhi kemampuan tubuh dalam mencerna makanan.

Dikutip ZONABANTEN.com dari postingan akun Instagram @doctor_online.id, Teh mengandung polifenol dan tanin yang mengikat zat besi dan membuatnya sulit diserap tubuh.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Hallo Sehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x