Puluhan Ribu Warga Banten Tergolong Miskin Ekstrem, Pengamat: Sangat Miris

- 15 September 2023, 11:45 WIB
Puluhan ribu warga Provinsi Banten tergolong miskin ekstrem.
Puluhan ribu warga Provinsi Banten tergolong miskin ekstrem. /Pixabay

ZONABANTEN.com – Puluhan ribu warga Provinsi Banten tergolong miskin ekstrem, dan yang tertangani Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten pada Mei 2023 saja mencapai 27.500 orang. Kabupaten Lebak dan Kabupaten Serang adalah penyumbang angka kemiskinan ekstrem tertinggi di Provinsi Banten.

Jumlah warga Kabupaten Lebak dan Kabupaten Serang yang tergolong miskin ekstrem dan telah menerima bantuan dari Pemprov Banten baru mencapai 5.800 orang, disusul Kabupaten Pandeglang 5.400 orang.

Selanjutnya Kota Serang 4.200 orang, Kabupaten Tangerang 3.000 orang, Kota Tangerang 2.000 orang, Kota Cilegon 800 orang, dan Kota Tangerang Selatan 500 orang.

Sementara menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Banten tahun 2022, jumlah warga Kabupaten Pandeglang yang tergolong miskin ekstrem mencapai 22,43 ribu orang, Kabupaten Lebak 28,51 ribu orang, Kabupaten Tangerang 59,44 ribu orang.

Kemudian Kabupaten Serang 11,37 ribu orang, Kota Tangerang 17,29 ribu orang, Kota Cilegon 2,44 ribu orang, Kota Serang 7,21 ribu orang, dan Kota Tangerang Selatan 7,76 ribu orang.

Baca Juga: Kurangi Angka Pengangguran, Pemprov Banten Gelar Pelatihan hingga Kembangkan UMKM

Menurut Koordinator Tim Sosial BPS Provinsi Banten, Indra Warman, warga yang tergolong miskin ekstrem adalah warga yang hidup di bawah garis kemiskinan, di mana penghasilannya di bawah Rp10.739 per hari.

Menurut Indra, warga yang rentan masuk kategori miskin ekstrem sulit memiliki pekerjaan karena pendidikannya rendah. Misalnya, dalam satu keluarga tidak ada satu orang pun yang berpendidikan tinggi, sehingga kondisi ekonomi keluarganya tidak membaik.

“Penyebab susah mencari kerja, soal pendidikan rendah. Misalnya tidak ada satu orang pun dalam keluarga yang pendidikannya tinggi, sehingga tidak bisa mengangkat atau mengubah derajat ekonomi dari keluarga itu sendiri. Nah, ini termasuk kelompok-kelompok yang rentan miskin ekstrem,” ujarnya.

Informasi ini juga dapat Anda baca di Kabar Banten dalam artikel berjudul Puluhan Ribu Warga Banten Miskin Ekstrem, Dua Kabupaten Ini Tertinggi.

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah