Keren, Pemuda Asal Pandeglang Ini akan ke 3 Negara dengan Program Fully Funded

- 17 Juni 2023, 20:56 WIB
Herman, pemuda asal Kampung Kelapa Cagak, Kecamatan Sobang, Kabupaten Pandeglang, akan terbang ke tiga negara dengan program fully funded.
Herman, pemuda asal Kampung Kelapa Cagak, Kecamatan Sobang, Kabupaten Pandeglang, akan terbang ke tiga negara dengan program fully funded. /Instagram @herman.zz

ZONABANTEN.com – Herman, pemuda asal Kampung Kelapa Cagak, Kecamatan Sobang, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, mengharumkan nama Indonesia terutama kampung halamannya di tingkat nasional dan internasional.

Pemuda yang sedang menempuh pendidikan S-1 di UIN Ar-Raniry Banda Aceh dengan beasiswa penuh itu juga berhasil menjadi delegasi ke tiga negara dengan program fully funded atau dibiayai penuh oleh pihak penyelenggara.

Herman akan terbang ke tiga negara yaitu Malaysia, Singapura, dan Thailand setelah lolos dalam seleksi Global Education 2023. Dari ribuan peserta, ia berhasil meraih nilai tertinggi kedua yaitu 90.

Global Education 2023 mengangkat visi “Melahirkan Pemuda-pemudi Indonesia untuk Mewujudkan Indonesia Maju dan Mampu Bersaing secara Global”.

Sebelum menjadi delegasi program fully dunded tersebut, Herman harus mengikuti beberapa seleksi yang digelar pada 1 Maret-13 Juni 2023.

Baca Juga: Terlantar di Malaysia, 8 Pekerja Migran Asal Cikeusik Laporkan 2 Calo TKI Ilegal ke Polres Pandeglang

Seleksinya terdiri dari tiga tahap, yaitu seleksi administrasi, Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) dan Tes Isu Global (TIG), serta tes menulis esai.

Hasil seleksi diumumkan pada 13 Juni 2023 dan Herman menjadi salah satu di antara tujuh peserta yang terpilih sebagai delegasi Indonesia untuk menambah ilmu di tiga negara tersebut.

Herman merasa senang dan bersyukur atas pencapaiannya saat ini. Ia pun berterima kasih kepada pihak penyelenggara Global Education 2023 serta orang tua dan saudara-saudaranya.

“Alhamdulillah, saya senang dan bersyukur banget bisa lolos menjadi delegasi fully funded program Global Education tiga negara 2023. Terima kasih untuk penyelenggara dan segenap pihak yang turut mendukung, terutama orang tua dan kakak saya, Siti Muniroh, Mahmudin, dan Sumana yang sudah men-support penuh saya,” kata Herman, dilansir dari Kabar Banten pada Sabtu, 17 Juni 2023.

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah