5 Rekomendasi Tempat Wisata di Kota Cilegon yang Wajib Dikunjungi

- 28 April 2023, 07:29 WIB
Bukit Batu Lawang
Bukit Batu Lawang /Dispar Prov Banten

ZONABANTEN.com - Libur panjang telah tiba. Saat libur panjang, banyak cara untuk menghabiskan waktu. Salah satu caranya adalah dengan berwisata.

Terdapat berbagai tempat wisata yang bisa dikunjungi saat libur panjang, salah satunya tempat wisata yang ada di Kota Cilegon.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Kabupaten Tangerang yang Wajib Dikunjungi

Bagi kamu yang sedang berada di Kota Cilegon, kamu wajib berkunjung ke salah satu dari 5 tempat wisata berikut ini.

  1. Bukit Teletubbies

Tempat wisata di Kota Cilegon ini cocok untuk yang ingin mencari udara segar. Bukit Kembang Kuning atau Bukit Teletubbies memang memiliki udara yang masih cukup sejuk. Meskipun berada di tengah wilayah industri, tempat ini masih terbilang asri.

Selain menikmati udara segar, Bukit Teletubbies cocok pula untuk didaki. Perlu diketahui, untuk mencapai puncaknya, dibutuhkan waktu sekitar 30 menit. Setelah 30 menit mendaki, kamu akan melihat pemandangan Selat Sunda serta pesisir laut yang indah.

Bukit Teletubbies terletak di Kelurahan Suralaya, Kecamatan Pulomerak, Kota Cilegon. Untuk memasuki bukit ini, kamu akan dikenakan jasa parkir untuk motor sebesar Rp 5.000 dan mobil sebesar Rp 10.000.

Baca Juga: Pasca Lebaran, Pria Ini Jadi DPO DITPOLAIRUD Polda Banten, Begini Ciri-Cirinya

  1. Kebon Jati Cilegon

Tempat wisata di Kota Cilegon ini sejatinya merupakan restoran. Meskipun demikian, Kebon Jati Cilegon bisa menjadi tujuan wisata karena konsepnya unik. Restoran ini memiliki konsep terbuka dan berada di bawah pepohonan jati. Bukan hanya itu, sebagian pohon jati di sini juga dilengkapi dengan dekorasi khas Bali.

Untuk makanan, kamu bisa mencoba makanan dan minuman tradisional. Contohnya seperti sego jati puyuh. Makanan ini memiliki lauk utama berupa daging burung puyuh dan disajikan di atas daun jati. Selain makanan, jangan lupa untuk menikmati teh tubruk yang disajikan di dalam teko ala zaman dulu.

Kebon Jati Cilegon beralamat di Jalan Gotong Royong Tegal Etan, Kelurahan Taman Baru, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon. Jam operasionalnya mulai pukul 09.30 sampai 17.30.

  1. Bukit Batu Lawang

Selain Bukit Teletubbies, Cilegon juga mempunyai Bukit Batu Lawang. Tempat wisata di Kota Cilegon ini menawarkan pemandangan Kota Cilegon dari puncak bukit. Sejauh mata memandang, kamu akan melihat panorama kota yang dilengkapi dengan hamparan pohon di perbukitan.

Supaya bisa mencapai puncaknya, diperlukan waktu selama 2-3 jam dengan jarak tempuh sejauh 6 km. Supaya nyaman saat mendaki, gunakan alas kaki yang cocok untuk pendakian. Jangan lupa untuk membawa air putih yang cukup supaya tidak dehidrasi. 

Bukit Batu Lawang terletak di Pabean, Kecamatan Gerogol, Kota Cilegon. Untuk memasuki tempat ini, kamu hanya dikenakan biaya parkir seharga Rp 5.000.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Kabupaten Lebak yang Wajib Dikunjungi

  1. Bucin View

Tempat wisata di Kota Cilegon ini memiliki konsep yang unik. Di sini, kamu bisa melihat pemandangan melalui balon udara. Bahkan, kamu bisa pula menimkmati kabut yang bermunculan setelah musim hujan.

Selain naik balon udara, adapula aktivitas lainnya yang bisa dipilih, seperti berkemah. Bucin View juga menyediakan area khusus untuk berkemah. Bukan hanya area, pihak Bucin View juga menyewakan tenda dengan berbagai jenis dan harga yang berbeda.

Bucin View terletak di Jalan Jeruk Tipis, Cikerai, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon. Untuk memasuki tempat ini, kamu perlu membayar tiket masuk seharga Rp 20.000 per orang.

  1. Krakatau Waterworld

Krakatau Waterworld juga layak dikunjungi. Salah satu tempat wisata di Kota Cilegon ini memiliki aneka kolam yang memiliki nama  yang unik. Contohnnya seperti kolam Wahana Anak Krakatau yang digunakan untuk bersantai. Selain Anak Krakatau, adapula Kolam Selat Sunda yang digunakan untuk berlatih renang jarak jauh.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Kabupaten Serang yang Wajib Dikunjungi

Supaya aman saat berenang, Krakatau Waterworld juga telah terverifikasi oleh World Health Organization (WHO) dan dinas kesehatan setempat. Hasil verifikasi tersebut dibuktikan dengan air ber-pH netral yang menjadi bahan baku kolam di sini.

Krakatau Waterworld beralamat di Jalan KH. Yasin Beji, Kebondalem, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon. Untuk memasuki waterpark ini, kamu perlu membayar seharga Rp 40.000 saat hari kerja, serta Rp 50.000 saat akhir pekan dan hari libur nasional.

Itulah 5 rekomendasi tempat wisata di Kota Cilegon yang wajib dikunjungi bersama teman atau keluarga.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah