Prediksi Austria vs Belgia di Kualifikasi Euro 2024, Duel Perebutan Puncak Klasemen Grup F

- 13 Oktober 2023, 21:01 WIB
Prediksi Austria vs Belgia di Kualifikasi Euro 2024, Duel Perebutan Puncak Klasemen Grup F. /X/@BelRedDevils
Prediksi Austria vs Belgia di Kualifikasi Euro 2024, Duel Perebutan Puncak Klasemen Grup F. /X/@BelRedDevils /

Marcel Sabitzer dan Christoph Baumgartner juga dalam masa perawatan. Tapi mereka bisa fit untuk ikut mengambil perannya dalam laga ini.

Marcel Sabitzer mungkin mempertahankan sisi kiri dalam empat pemain tengah bersama Konrad Laimer, Xaver Schlager dan Nicolas Seiwald.

Michael Gregoritsch yang mencetak gol saat bermain imbang 1-1 dengan Belgia juga sedikit diragukan, meski bisa saja memainkan caps ke-50.

Jika diturunkan di lini serang Austria, dia akan bermain bersama Sasa Kalajdzic atau Junior Adamu untuk mencari gol kemenangan bagi timnya.

BACA JUGA : 2 Andalan Timnas Indonesia Cedera, Shin Tae-yong Panggil 3 Pemain Baru untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sedang di kubu Belgia, Leandro Trossard dan Ameen Al-Dakhil harus keluar dari skuad karena mengalami cedera, sehingga dipastikan absen.

Gelandang 18 tahun Arthur Vermeeren telah menerima panggilan pertama dan bek Zinho Vanheusden menantikan penampilan sejak debut pada 2020.

Kevin De Bruyne dan Thibaut Courtois jadi dua bintang lainnya yang absen karena cedera, membuat kekuatan skuad Belgia semakin berkurang.

Ini pun membuat Koen Casteels akan terus jadi kiper utama di belakang Matz Sels, serta Thomas Kaminski dan Arnaud Bodart yang belum main.

Jan Vertonghen mencetak gol pada caps ke-150 bulan lalu, dan pemain 36 tahun itu akan berduet dengan Wout Faes di jantung pertahanan tim.

Halaman:

Editor: Adela Eka Putra Marza

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah