Hadir di Kongres AFC ke-34, Presiden FIFA: Sepakbola Bisa Membangun Solidaritas Antar Suku-Bangsa

- 16 Mei 2024, 13:31 WIB
Gianni Infantino, Presiden FIFA.
Gianni Infantino, Presiden FIFA. /Reuters
ZONABANTEN.com - Kongres AFC ke-34 baru saja selesai digelar di Bangkok, Thailand pada Kamis, 16 Mei 2024 pukul 11.00 waktu setempat.
 
Turut hadir dalam kongres ini Presiden FIFA, Gianni Infantino, mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger, serta para pimpinan dan anggota AFC, termasuk Erick Thohir selaku Ketum PSSI yang ditemani Ratu Tisha.
 
Menurut Gianni Infantino, kongres ini merupakan forum yang sangat spesial karena menjadi yang pertama kalinya digelar di Asia Tenggara. Selain itu, untuk pertama kalinya penyelenggaraan Kongres AFC berdekatan dengan Kongres FIFA ke-74.
 
Dalam kongres ini, ada beberapa hal yang dibahas, termasuk capaian keuangan AFC sepanjang 2023 dan progres tim-tim AFC di pentas internasional pada periode yang sama.
 
AFC juga membahas situasi politik di Palestina saat ini. Gianni Infantino mengucapkan bela sungkawa kepada warga Palestina, khususnya para ibu yang kehilangan anak-anak mereka akibat serangan militer Israel.
 
 
Terkait hal ini, Gianni Infantino selaku Presiden FIFA menganggap sepakbola tidak dapat memberikan banyak hal, tetapi dapat membangun solidaritas antar suku dan bangsa di berbagai negara.
 
"Sepakbola hanya dapat memberikan pengaruh sedikit untuk memberikan perubahan, namun kami dapat menunjukkan persatuan, sebab sepakbola dapat menjadi alat pemersatu" ucapnya.
 
Selain itu, Gianni Infantino menambahkan bahwa sepakbola tidak memandang suku, ras, agama, maupun status sosial seseorang. Dia mengumpamaakan sekelompok anak yang leluasa bermain sepakbola dengan siapa saja.
 
Selain membahas keadaan sosial dan politik di Palestina, Gianni Infantino juga mengungkit perkembangan sepakbola wanita di Asia. Dia menyatakan, AFC harus membangun dan mengembangkan sepakbola Wanita di benua Asia.
 
"Kami harus membangun ini untuk membangun sepakbola wanita," tutur pria berkebangsaan Swiss tersebut.
 
 
Selain itu, pimpinan AFC membeberkan bahwa Piala Dunia Wanita 2023 telah memiliki kurang lebih 3 miliar penonton dari berbagai negara di dunia dan merupakan kali pertamanya Piala Dunia Wanita memiliki jumlah penonton sebanyak itu.
 
Final Piala Dunia Wanita 2023 sendiri berhasil mengantongi 34 juta penonton. Hal ini menjadi kebangaan bagi AFC sebab Piala Dunia Wanita 2023 diadakan di Australia yang merupakan anggota AFC sejak 2006.
 
Perihal tuan rumah Piala Dunia Wanita berikutnya, Gianni Infantino menyatakan penentuannya akan dilakukan dalam Kongres FIFA selanjutnya. Kongres FIFA ke-74 akan diadakan di Bangkok, Thailand pada 17 Mei 2024 pukul 08.30 waktu setempat.***

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: Skysports


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah