Usai Cetak Gol Penyelamat, Roberto Firmino Bikin Pendukung The Reds Menangis

- 21 Mei 2023, 11:08 WIB
Tangisan Firmino saat perpisahan dengan pendukung The Reds usai laga melawan Aston Villa, Sabtu 20 Mei 2023
Tangisan Firmino saat perpisahan dengan pendukung The Reds usai laga melawan Aston Villa, Sabtu 20 Mei 2023 /Instagram/championsleague/

ZONABANTEN.com  – Roberto Firmino berhasil menjadi juru selamat bagi Liverpool usai mencetak gol penyeimbang 1-1 kala berjumpa Aston Villa di Anfield pada Sabtu, 20 Mei 2023.

Pemain asal Brazil itu mencetak gol di ujung waktu normal babak kedua tepatnya pada menit ke-89’ usai memanfaatkan umpan dari Mohamed Salah.

Liverpool yang dalam tren positif di enam laga tanpa kekalahan, terpaksa harus berbagi angka.

Baca Juga: Prediksi Bayer Leverkusen vs Monchengladbach di Bundesliga, Berita Tim, Susunan Pemain dan Skor Akhir

 

Selain itu, The Reds yang sedang mengejar posisi empat besar Liga Premier, terancam tidak lolos ke Liga Champions musim depan setelah Manchester United berhasil menang atas tuan rumah Bournemouth dengan skor tipis 0-1.

Selain hasil imbang yang membuat pendukung The Reds sedih, mereka juga harus kehilangan Roberto Firmino yang pergi dari Anfield di akhir musim. Kontraknya akan habis di bulan Juni mendatang, sementara Liverpool tak berniat untuk memperpanjang masa pengabdiannya.

Di akhir laga, Firmino mendapat tepuk tangan yang meriah dari pendukung setia The Reds. Si Senor berlinang air mata dan tak dapat menyembunyikan kesedihannya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Hari Minggu, 21 Mei 2023: Luangkan Waktu

Statistik Firmino bersama Liverpool

Roberto Firmino didatangkan Liverpool dari Hoffenheim pada tahun 2015. Bersama The Reds, total ia telah bermain sebanyak 361 pertandingan di seluruh kompetisi dengan menorehkan 110 gol dan 79 assist.

Pada masanya, Firmino memiliki rekan menakutkan seperti Sadio Mane dan Mohamed Salah. Trio ‘Firmansah’ menjadi salah satu momok menakutkan bagi setiap lawan. Namun, yang tersisa dari mereka bertiga hanyalah Firmino dan Salah. Sadio Mane telah pergi ke Bayern Munchen pada awal musim lalu.

Baca Juga: BARAKALLAH! Kemendikbudristek Rilis 13 Nama Guru Agama Islam Honorer asal Jawa Barat yang Diangkat PPPK 2023

Bersama Liverpool, Firmino telah banyak meraih trofi prestisius di antaranya:

  1. Champions league (1x)
  2. Club FIFA World Cup (1x)
  3. EPL (1X)
  4. UEFA Super Cup (1x)
  5. FA Cup (1x)
  6. Carabao Cup (1x)
  7. Community Shield (1x)

Selain Firmino, Liverpool juga melepas pemain lainnya seperti, Alex Oxlade Chamberlain, Naby Keita, dan James Milner. Keempatnya melakukan perpisahan di akhir laga saat melawan Aston Villa.

Lalu, ke mereka akan berlabuh?***

 

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah