Timnas Indonesia Uji Coba di Inggris, Garuda Select Hadapi Tim Akademi Gillingham, Ini Prediksi Line-Up

- 4 Januari 2022, 16:22 WIB
Timnas Indonesia Uji Coba di Inggris, Garuda Select Hadapi Tim Akademi Gillingham, Ini Prediksi Line-Up.
Timnas Indonesia Uji Coba di Inggris, Garuda Select Hadapi Tim Akademi Gillingham, Ini Prediksi Line-Up. /Twitter/@Garuda_Select

ZONABANTEN.com - Timnas Indonesia akan menjalani uji coba di Inggris malam ini, Selasa 4 Januari 2022.

Namun, skuad yang akan bertanding adalah tim junior Garuda Select. Mereka akan menghadapi tim akademi Gillingham, sekitar pukul 19.45 WIB.

Garuda Select adalah program akselerasi perkembangan bakat terbaik Indonesia, dikutip ZONABANTEN.com dari akun Twitter @Garuda_Select, Selasa 4 Januari 2022.

Program kerja sama PSSI dan Mola TV ini melibatkan para pemain muda usia 16-19 tahun. Saat ini sudah mencapai generasi keempat.

Baca Juga: Wow! AS Roma Incar Tanguy Ndombele, Jose Mourinho ‘Ngebet’ Mau Reuni?

Mereka akan menjalani serangkaian latihan dan uji coba di bawah Direktur Teknik Dennis Wise dan pelatih Danny Holmes selama satu tahun ke depan.

Sebanyak 16 pemain diterbangkan ke Inggris dan bergabung dengan sejumlah pemain yang sudah memperkuat tim muda tersebut.

Tim Garuda Select generasi keempat ini sendiri akan menjalani pertandingan uji coba ketiga di Inggris saat menghadapi Gillingham.

Sebelumnya mereka kalah 0-2 dari Port Vale pada 13 Desember 2021, dan menang 2-0 atas Walsall pada 31 Desember 2021.

Baca Juga: Keluar dari Woollim, Jisoo Lovelyz Tanda Tangan Kontrak dengan Mystic Story

Penyerang muda Hokky Caraka yang mencetak dua gol dalam kemenangan melawan Walsall diperkirakan masih akan menjadi andalan dalam laga ini.

Dia pun merasa senang dengan keseluruhan kinerja tim. Namun, dia menyadari masih ada beberapa hal yang perlu diperbaiki.

Sementara, Direktur Teknik Dennis Wise mengatakan para pemain Garuda Select harus meningkatkan lagi performa dan kualitasnya.

Berikut perkiraan starting line-up Garuda Select vs Gillingham pada malam ini, Selasa 4 Januari 2022.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Habis Kontrak dan Siap Pindah Klub Baru, Ini Pernyataan Mengejutkan dari Pemilik FK Senica

Kiper: (1) Adre
Belakang: (23) Andrean, (6) Stefano, (15) Ferre, (2) Rodolfo
Tengah: (16) Daniel, (17) Hanif, (7) Ridho, (12) Rifki
Depan: (10) Hokky, (20) Mufly.

Pertandingan uji coba antara Garuda Select vs Gillingham ini akan disiarkan secara langsung di Mola TV pada pukul 19.45 WIB.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Twitter @Garuda_Select


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah