Jeonnam Dragons Kalah Tipis dari Gimpo FC, Asnawi Mangkualam Absen, Dibuat Kesal Sama Netizen

23 Oktober 2023, 10:22 WIB
Asnawi Mangkualam Absen Membela Jeonnam Dragons / /Instagram/@jeonnamragons_fc

ZONABANTEN.com - Jeonnam Dragons kembali ke melanjutkan petualangannya di K League 2 dengan menghadapi Gimpo FC di Gimpo Salter Soccer Field, Minggu, 22 Oktober 2023.

Duduk di peringkat ketiga klasemen sementara, tuan rumah Gimpo FC berhasil mengalahkan Jeonnam Dragons yang diperkuat Asnawi Mangkualam dengan skor 2-1.

Bermain tanpa Asnawi Mangkualam, Jeonnam Dragons berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-27.

Baca Juga: Tokyo Verdy Menang Dramatis Atas JEF United Chiba, Pratama Arhan Digoda Klub Liga 1

Lee Yong-jae berhasil membawa Jeonnam Dragons unggul usai memanfaatkan umpan dari Park Tae-yong.

Namun, keunggulan Jeonnam Dragons pupus pada akhir babak pertama.

Park Kyung Rok memanfaatkan umpan dari Min Ho Yun dan menyamakan skor bagi Gimpo FC pada menit ke-44.

Ahasil skor 1-1 bertahan hingga pertandingan babak pertama usai.

Pada babak kedua, baik Gimpo FC dan Jeonnam Dragons coba untuk mencetak gol kemenangan.

Mimpi buruk terjadi bagi Jeonnam Dragons pada menit ke-75.

Baca Juga: Viking FK Kalah Dramatis di Eliteserien, Peluang Juara Shayne Pattynama dkk Kini Menipis

Kim Soo Beom harus meninggalkan pertandingan lebih awal usai mendapatkan kartu merah langsung dari wasit pada menit ke-75.

Nahas bagi Jeonnam Dragons, Gimpo FC berhasil memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dan mencetak gol kemenangan pada menit ke-88.

Aksi Luis Mina mengirimkan umpan ke Kim Yi-seok dan berhasil dikonversi menjadi gol kemenangan bagi Gimpo FC.

Skor 2-1 bertahan hingga babak kedua usai.

Dengan hasil ini, Gimpo FC duduk di peringkat ketiga klasemen sementara K League 2 dengan 59 poin dari 33 pertandingan.

Jeonnam Dragons sendiri kini duduk di posisi ke-7 klasemen sementara K League 2 dengan 47 poin dari 33 pertandingan.

Hasil ini membuat peluang promosi Jeonnam Dragons ke K League 1 semakin tipis.

Pasalnya, K League 2 tinggal menyisakan 3 pertandingan dengan maksimal poin yang bisa diraih yakni 9 poin.

Baca Juga: BMI Menilai Figur Gibran Memiliki Etika dalam Berpolitik

Catatan Pertandingan Gimpo FC vs Jeonnam Dragons

Gol (Assist)

Gimpo FC: Park Kyung-rok 44’ (Min-ho Yun), Yi-seok Kim 88’ (Luis Mina)

Jeonnam Dragons: Yong-jae Lee 27’ (Tae-yong Park)

Kartu Merah: Kim Soo Beom 75'

Asnawi Mangkualam Absen, Kesal dengan Netizen

Dalam laga ini, pemain asal Indonesia, Asnawi Mangkualam absen membela timnya, Jeonnam Dragons.

Namun, Asnawi Mangkualam dibuat kesal dengan tindakan yang dilakukan oleh netizen Indonesia.

Asnawi menyayangkan banyaknya komentar yang mengkritik hingga menghujat Jeonnam karena tidak memainkannya pada laga lanjutan K League 2 kontra Gimpo FC.

Mantan pemain PSM Makassar ini bahkan cukup lelah karena sampai harus melakukan klarifikasi di media sosial.

Baca Juga: 3 Fungsi Sarung Ala Cak Imin, Nomor 3 Bakal Bikin Kamu Ngakak

"Ini jadi pemain Indonesia harus klarifikasi terus kalau tidak main ya?" tulis Asnawi dalam Insta Story-nya.

Dia pun menjelaskan bahwa alasan tidak bermain pada laga kali ini bukan karena keputusan pelatih.

Namun, pemain berusia 24 tahun itu absen lantaran sedang menjalani sanksi akumulasi kartu kuning. Pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar.

"Komentarnya norak banget bikin malu-maluin. Saya tidak main karena hukuman lima kartu kuning," imbuhnya.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler