Jadi Bek Andalan Venezia, Jay Idzes Malah Sudah Tak Sabar Ingin Perkuat Timnas Indonesia: Main Tahun Ini

9 Oktober 2023, 21:58 WIB
Jadi Bek Andalan Venezia, Jay Idzes Malah Sudah Tak Sabar Ingin Perkuat Timnas Indonesia: Main Tahun Ini /Instagram @jayidzes

ZONABANTEN.com - Calon pemain Timnas Indonesia Jay Idzes kini sudah menjadi bek andalan Venezia di Serie B Italia musim 2023/2024 ini.

Menariknya Jay Idzes ternyata malah sudah tidak sabar untuk segera bisa memperkuat Timnas Indonesia dalam event internasional FIFA.

Pemain berdarah Indonesia-Belanda Jay Idzes kini sedang dalam proses berganti paspor jadi WNI demi bisa bermain untuk Timnas Indonesia.

Bersamaan dengan proses naturalisasi tersebut, Jay Idzes juga tengah memulai kariernya bersama Venezia di Serie B sejak awal musim ini.

BACA JUGA : Bek Andalan Venezia Jay Idzes Segera Jadi WNI, Siap Perkuat Timnas Indonesia

Hingga pekan sembilan Serie B musim 2023/2024 ini, Jay Idzes terus menjadi bek andalan di jantung pertahanan Venezia sepanjang musim.

Sejauh ini, perannya tidak tergantikan di lini belakang Venezia. Jay Idzes selalu masuk dalam lineup dan bermain penuh pada setiap laga.

Pemain berusia 23 tahun itu mengaku ingin bermain di Serie A musim depan, dengan membawa Venezia mendapatkan tiket promosi musim ini.

Tapi, bukan hanya itu, Jay Idzes juga mengungkapkan keinginannya untuk bisa segera memperkuat Timnas Indonesia pada tahun 2023 ini.

"Tujuan saya adalah bermain di Serie A dan memainkan pertandingan internasional pertama saya tahun ini," itulah target Jay Idzes.

Hal itu disampaikan Jay Idzes kepada media Belanda, De Gelderlander Netherlands, ketika dia diajak berbincang mengenai Timnas Indonesia.

Bahkan, pemain bernomor punggung empat dalam skuad Venezia itu pun juga menyatakan bahwa Indonesia selalu dekat di hatinya selama ini.

"Merupakan suatu kehormatan besar bahwa saya dapat mewakili negara tempat kakek dan nenek saya tinggal selama 30 tahun," ucapnya.

BACA JUGA : Venezia Jungkalkan Pemuncak Klasemen Parma, Calon Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tak Tergantikan di Serie B

"Indonesia dekat di hati saya karena dari situ asal saya. Begitulah cara saya melihatnya," kata Jay Idzes lagi menambahkan komentarnya.

Pemain kelahiran Mierlo, Belanda pada 2 Juni 2000 itu berharap bisa membawa Timnas Indonesia lebih baik lagi dan meraih prestasi dunia.

"Mudah-mudahan saya bisa membantu menempatkan negara ini lebih baik di peta sepak bola dunia," ungkap Jay Idzes menyampaikan harapannya.

Untuk mewujudkan keinginan membela Timnas Indonesia, Jay Idzes sudah datang ke Jakarta pada bulan lalu untuk jalani proses naturalisasi.

Dia bertemu dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan siap bergabung ke Timnas Indonesia dengan berganti kewarganegaraan menjadi WNI.

Menurut kabar terbaru, proses naturalisasi Jay Idzes berjalan cepat dan kini dokumennya sudah masuk ke Kementerian Hukum dan HAM RI.

Jay Idzes ditargetkan sudah mendapatkan paspor Indonesia pada tahun ini dan diproyeksikan masuk Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023.

Sementara itu, sebagai jenderal di lini pertahanan, Jay Idzes punya modal fisik dengan tubuh yang jangkung setinggi mencapai 1,91 meter.

Selain itu, dia juga bek serba bisa, mampu bermain di banyak posisi. Dia bisa main jadi bek sayap di kedua sisi atau gelandang bertahan.

BACA JUGA : Terungkap! Jay Idzes Pilih Timnas Indonesia Ketimbang Belanda, Ternyata Ini Alasan Utamanya

Jay Idzes mengawali karier sepak bola di akademi klub besar Belanda, PSV Eindhoven, sebelum pindah ke akademi VVV-Venlo dan FC Eindhoven.

Bersama klub terakhirm dia menembus tim utama pada 2018, dan jalani debut profesional di divisi dua Liga Belanda dalam usia 17 tahun.

Musim berikutnya, Jay Idzes sudah jadi pemain utama di pos gelandang bertahan, selain juga bisa bermain sebagai bek tengah dan full-back.

Musim 2020/2021, petualangan Jay Idzes berlanjut ke Go Ahead Eagles hingga jadi runner-up musim berikutnya dan promosi ke Eredivisie.

Pada musim debut di divisi utama Liga Belanda 2022/2023, Jay Idzes tampil membuat 32 penampilan dan selalu masuk ke starting lineup.

Tapi, kontraknya tak diperpanjang hingga Jay Idzes pindah ke Italia dan berkarier bersama Venezia di Serie B dengan kontrak empat tahun.

Kini, Jay Idzes sudah membantu Venezia lolos ke putaran dua Coppa Italia, dan juga bersaing di papan atas klasemen sementara Serie B.

Pekan lalu, bahkan Jay Idzes membawa Venezia menghancurkan pemuncak klasemen Serie B Parma, untuk terus jaga peluang promosi ke Serie A.

Dengan pengalaman yang segudang itu, tentu saja kehadiran Jay Idzes di Timnas Indonesia sangat dinantikan untuk menambah kekuatan skuad.

BACA JUGA : Profil Jay Idzes, Bek Serba Bisa Liga Italia, Pengalaman di Eredivisie Belanda, Siap Gabung Timnas Indonesia

Jay Idzes diharapkan segera mendapat status WNI agar bisa bergabung dengan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 pada awal 2024 mendatang.

Informasi lain seputar Timnas Indonesia klik DI SINI.

***

Editor: Adela Eka Putra Marza

Sumber: Instagram De Gelderlander Netherlands

Tags

Terkini

Terpopuler