Prediksi Eintracht Frankfurt vs Barcelona: Preview, Susunan Pemain, Formasi, dan Skor

7 April 2022, 04:10 WIB
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Barcelona: Preview, Susunan Pemain, Formasi, dan Skor // IG @europeleague

ZONABANTEN.com- Eintracht Frankfurt akan menjamu FC Barcelona dalam lanjutan liga Eropa di babak perempat final leg pertama.

Laga Eintracht Frankfurt vs Barcelona dilaksanakan besok Jumat dini hari pukul 02.00 WIB di Stadion Deutsche Bank Park

Simak Preview dan prediksi baik formasi, susunan pemain, dan skor akhir laga Frankfurt vs Barcelona dalam artikel ini.

Baca Juga: Rumor Transfer: Susah Dapatkan Haaland, Barcelona Optimis Datangkan Lewandowski

Preview

Musim 2021/22 menjadi musim yang sulit bagi Eintracht Frankfurt. Musim ini, Eagles tidak berjalan dengan mudah di Bundesliga.

Dengan kualifikasi Eropa tampaknya sulit tercapai karena mereka terpaut lima poin dari Hoffenheim yang berada di posisi keenam. Tapi mereka masih ada harapan Liga Eropa UEFA.

Die Adler memuncaki Grup D Liga Europa dengan memenangkan semua enam pertandingan di babak penyisihan grup sebelum mengalahkan Real Betis (agregat 3-2) di Babak 16 Besar.

Di sisi lain, Barcelona masuk ke babak perempat final dengan sangat indah. Mereka mengalahkan Napoli di babak playoff sistem gugur dan berhasil mengalahkan Galatasaray di kandang mereka sendiri.

Baca Juga: Fakta Liga Champions Manchester City VS Atletico Madrid: Pep Guardiola Frustrasi dengan Gaya Bermain Atletico

Barcelona adalah salah satu tim yang memiliki performa baik di Eropa karena mereka saat ini berada di 13 pertandingan tak terkalahkan sejak 21 Januari.

Hal itu termasuk kemenangan 4-0 atas rival sengit Real Madrid dan kemenangan terbaru Barcelona yang berakhir 1-0 atas Sevilla.

Prediksi Formasi dan Susunan Pemain

Oliver Glasner telah diberi dorongan besar di depan berita tim menjelang kunjungan Barcelona. manajer Eintracht Frankfurt itu hanya akan kehilangan satu pemain tim utamanya, yakni Christopher Lenz yang baru lekas pulih dari cedera betis.

Sementara di kubu Barcelona, Ansu Fati, Sergi Roberto, Samuel Umtiti dan Sergino Dest tidak akan dimasukkan skuad oleh Xavi untuk pertandingan melawan Eintracht karena masih cedera.

Baca Juga: Jadwal Sholat dan Imsakiyah, 7 April 2022, 5 Ramadhan 1443 H untuk Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta

Sementara Luuk de Jong telah dites positif COVID-19 dan Memphis Depay tidak melakukan perjalanan dengan tim karena ada masalah di kakinya.

Xavi juga tidak bisa memainkan Dani Alves karena dia tidak didaftarkan ke kompetisi liga Eropa musim ini.

Formasi dan susunan pemain yang akan diturunkan diprediksi akan sebagai berikut:

Eintracht (3-4-2-1):

Kevin Trapp; Martin Hinteregger, Evan Ndicka, Tuta; Ansgar Knauff, Djibril Sow, Kristijan Jakic, Filip Kostic; Daichi Kamada, Jesper Lindstrom; Rafael Santos Borre.

Baca Juga: Fakta Liga Champions Manchester City VS Atletico Madrid: Ini Alasan Pep Guardiola Ngamuk

Barcelona (4-3-3):

Marc-Andre ter Stegen; Ronald Araujo, Gerard Pique, Eric Garcia, Jordi Alba; Pedri, Sergio Busquets, Frenkie de Jong; Ousmane Dembele, Pierre-Emerick Aubameyang, Ferran Torres.

Prediksi Skor

Barcelona mungkin salah satu tim paling bagus performanya di liga Eropa. Tapi rekor kandang Eintracht Frankfurt di kompetisi Eropa juga sangat baik.

Diprediksi Barcelona akan mendominasi permainan dan unggul terlebih dahulu, namun tim tuan rumah juga akan memberikan perlawanan sengit. Hasil laga ini diperkirakan berakhir imbang dengan skor 1-1. ***

 

 

 

 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Marca The Hard Tackle

Tags

Terkini

Terpopuler