Menjadi Tahun Naga Kayu, Suasana Imlek di Cibinong Berlangsung Semarak

- 10 Februari 2024, 10:20 WIB
Perayaan Imlek di Hok Tek Bio Cibinong berlangsung semarak
Perayaan Imlek di Hok Tek Bio Cibinong berlangsung semarak /Dok. pribadi

Pada acara Imlek di Klenteng Hok Tek Bio Cibinong ini, terlihat sangat banyak pengunjung yang antusias.

Bahkan, ada juga 2 barongsai yang yang siap meramaikan acara di malam itu.

Baik kalangan anak-anak, remaja, maupun orang tua terlihat sangat menikmati pawai barongsai malam itu.

Tak hanya pawai barongsai, dekorasi imlek juga turut memenuhi Klenteng tersebut.

Dekorasi imlek diantaranya ialah patung-patung Dewa yang sudah terdapat makanan persembahan di sekitarnya, dupa yang telah dibakar, serta lilin-lilin besar yang turut memenuhi ruangan.

“Kalau lilin besarnya itu biasanya ditunggu sampe pendek sih ya," tutur Cindy.

Baca Juga: Liburan di Jakarta? Ini Daftar Acara Spesial Imlek yang Bisa Disaksikan Langsung pada 10 Februari 2024

Mengenal Hok Tek Bio Cibinong

Hoktek Bio Cibinong dibangun sejak 2 April 1989 dan diresmikan pada 26 Februari 1990 oleh pemerintah.

Tak hanya menjadi tempat ibadah umat Kong Hu Chu, klenteng ini juga memiliki vihara bernama Amurwa Bhumi yang menjadi tempat ibadah umat Budha.

Klenteng ini berlokasi di Jl. Raden Lukman Cirimekar No.31 Cibinong Bogor.

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah