Update Covid-19 Minggu 21 Juni 2020 862 Orang Terkonfirmasi Positif pada Hari Ini

- 21 Juni 2020, 15:46 WIB
Dokter Reisa Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.
Dokter Reisa Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. /

ZONABANTEN.com – Pemerintah kembali menginformasikan kinerja data perkembangan kasus covid-19 di Indonesia.

Juru Bicara Pemerintah Indonesia untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto menyampaikan pada hari ini terdapat penambahan kasus terkonfirmasi positif covid-19 pada hari Minggu 21 Juni 2020 sebanyak 862 orang.           

Hasil tersebut didapat dari pemeriksaan sebanyak 18.229 spesimen.

Sehingga total kasus positif sampai hari ini ada sebanyak 45.891 orang.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Minggu 21 Juni 2020, Ada Drakor While You Were Sleeping

Baca Juga: Selamat Ulang Tahun Presiden Jokowi, Ucapan Datang dari Ganjar Pranowo, BTP hingga Novel Baswedan

 “Total kasus terkonfirmasi positif covid-19 sebanyak 45.891 orang.” kata Achmad Yurianto pada hari Minggu. 21 Juni 2020 di Graha BNPB.

Selain itu Yuri mengungkapkan juga penambahan kasus orang sembuh dari virus corona sebanyak 521 orang sehingga total yang sembuh menjadi 18.404 orang.

Sementara untuk orang meninggal akibat covid-19 juga terjadi penambahan sebanyak 36 orang.

Total yang meninggal sampai saat ini sebanyak 2.465 orang.

Sementara jumlah ODP 56.436 orang dan PDP sebanyak 13.225 orang.

Data tersebut diambil dari 34 propinsi dan 439 Kabupaten/kota di seluruh Indonesia

Baca Juga: Update Kabar Terbaru Pegadaian Minggu 21 Juni 2020, Harga Emas Antam, Antam Retro, UBS

Pada hari sebelumnya, Sabtu 20 Juni 2020  tercatat kasus terkonfirmasi positif sebesar 45.029 kasus, dan total 17.883 orang dinyatakan sembuh. 

Sejumlah 2.429 orang dinyatakan meninggal dunia karena Covid-19, kemudian tercatat ada 24,717 pasien masih dalam perawatan.

Baca Juga: Surfing, Olahraga Kombinasi Adrenalin, Gaya Hidup, dan Alam

Berdasarkan data pada hari Sabtu,20 Juni 2020, berikut ini beberapa jenis kondisi penyerta pasien positif covid-19 :

51,7% hipertensi; 35,3% diabetes mellitus,

20,6% penyakit jantung; 11% penyakit paru obstruktif kronis,

5,9% penyakit ginjal; 5,8% gangguan napas lain,

4% hamil; 2,1% asma

2% penyakit hati; 1,7% kanker,

1,6% gangguan imun; 1,4% tbc.

***

 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah