KPM yang Belum Dapat Dana Bansos BPNT 2022 Bisa Langsung Lapor, Kirim Aduan ke Nomor atau Email Ini

- 9 Agustus 2022, 15:22 WIB
Cara mengajukan aduan terkait Bansos BPNT 2022
Cara mengajukan aduan terkait Bansos BPNT 2022 /Dok. Kemensos.

ZONABANTEN.com – Di bulan Agustus ini, Bansos BPNT 2022 telah disalurkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) melalui kantor pos.

Bansos BPNT 2022 adalah bantuan sosial pangan dalam bentuk non tunai dari pemerintah yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) setiap bulannya.

Penyaluran bantuan Bansos BPNT 2022 dilakukan melalui mekanisme akun elektronik yang digunakan hanya untuk membeli bahan pangan di pedagang bahan pangan atau e-warung yang bekerjasama dengan bank.

Dana bantuan yang diberikan melalui Bansos BPNT 2022 adalah sebesar Rp200 ribu setiap bulannya.

Baca Juga: Dana Bansos BPNT 2022 Belum Diterima? Tenang Saja, KPM Bisa Kirim Aduan ke Nomor atau Email Ini

Cek data penerima Bansos BPNT 2022 bisa dengan mengunjungi website cekbansos.kemensos.go.id. Berikut caranya:

1. Buka link cekbansos.kemensos.go.id

2. Pilih Provinsi

3. Pilih Kabupaten atau Kota

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata di Semarang yang Wajib Dikunjungi, Lawang Sewu Salah Satunya

4. Pilih Kecamatan

5. Masukkan alamat Desa atau Kelurahan sesuai KTP

6. Isi nama lengkap sesuai KTP

7. Masukkan kode verifikasi yang tertera

Baca Juga: 9 Tips Mengatasi Writer’s Block, Salah Satunya Bawa Buku Catatan ke Mana Saja

8. Refresh jika kode yang muncul kurang jelas

9. Klik “Cari Data”

Namun, bagaimana jika dana Bansos BPNT 2022 belum sampai di tangan penerima?

Jika Anda termasuk penerima Bansos BPNT 2022 dan belum menerima dana bantuan sebesar Rp200 ribu, bisa mengajukan aduan melalui email dan pesan WhatsApp.

Kemensos menyediakan layanan aduan bagi masyarakat yang mengalami aduan terkait bansos, termasuk Bansos BPNT 2022.

Baca Juga: 1 Juli 2022 Memperingati Apa? Ada Hari Bhayangkara, Berikut Sejarah Dibentuknya Kepolisian Indonesia

Aduan bisa disampaikan melalui alamat email [email protected] atau nomor WhatsApp 08111022210.

Untuk mengajukan aduan, bisa menggunakan format pesan: Nama lengkap (spasi) Nomor KTP (spasi) Alamat lengkap (spasi) Aduan. Sertakan juga bukti kendala bila ada.

Sementara itu, Bansos BPNT 2022 sendiri ditargetkan untuk 18,8 juta penerima di seluruh Indonesia, dengan bantuan yang disalurkan langsung secara tunai.

Pengambilan dana Bansos BPNT 2022 tidak boleh diwakilkan, dengan membawa bukti kartu sembako, KK, dan undangan yang diterima penerima.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Kemensos cekbansos.kemensos.go.id Pusdatin Kesos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah