TERKINI Update Kasus Covid-19 DKI Jakarta 16 November 2021, Kasus Sembuh Dominasi DKI

16 November 2021, 18:57 WIB
Ilustrasi - Antivirus Pfizer /REUTERS/Dado Ruvic

ZONABANTEN.com - Hingga hari ini, DKI Jakarta masih tercatat jadi salah satu daerah penyumbang kasus baru covid-19 tertinggi di Indonesia.

Ibukota republik ini masih terus mencatatkan sejumlah penambahan kasus covid1-9 yang cukup signifikan.

Nah, bagaimana perkembangan kasus baru covid-19 di wilayah DKI Jakarta hari ini 15 November 2021?

Berikut informasi selengkapnya.

Baca Juga: DKUKM Tangsel Bakal Berikan Pendampingan ke Pelaku Usaha di Japos

Hari ini DKI Jakarta alami penambahan kasus baru sebanyak 79. Sementara hari sebelumnya ada 36 tambahan kasus Covid-19.

Dengan penambahan ini menempatkan DKI Jakarta sebagai daerah dengan penyumbang kasus covid-19 terbanyak Indonesia urutan nomor 1. 

Untuk kasus sembuh sendiri, hari ini ada tambahan 106 pasien sembuh. 

Sementara hari sebelumnya ada 76 pasien sembuh.

Baca Juga: UPDATE Sebaran Corona di Indonesia Hari ini Selasa 16 November 2021, 8.339 Kasus Aktif, 6.176 Suspek

Lantas, bagaimana dengan pasien yang meninggal?

Hari ini tidak ada korban yang meninggal akibat covid-19. Sementara kemarin ada 1 korban yang meninggal.

Sementara itu, secara nasional hari ini ada tambahan 347 kasus baru berdasarkan hasil dari 279.015 SPESIMEN yang diperiksa.

Kasus sembuh hari ini sebanyak 515. Korban yang meninggal akibat covid-19 hari ini berjumlah 15.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: Kemkes

Tags

Terkini

Terpopuler