Part 3, Iskandar Zulkarnain, Sang Penakluk yang Soleh, Membuat Tembok Penghalang Ya’juj Ma’juj

27 November 2020, 21:56 WIB
Ilustrasi Tembok di Gunung /Pexels

ZONABANTEN.com - Zulkarnain kemudian menuju ke bumi bagian utara. Kemenangan demi kemenangan dicapainya selama dalam perjalanan.

"Kemudian dia menempuh suatu jalan (yang lain lagi)."

QS Al-Kahfi 18: 92

"Hingga apabila dia telah sampai di antara dua buah gunung, dia mendapati di hadapan kedua bukit itu suatu kaum yang hampir tidak mengerti pembicaraan."

QS Al-Kahfi 18: 93

"Mereka berkata: "Wahai Zulkarnain, sesungguhnya Ya'juj dan Ma'juj itu orang-orang yang membuat kerusakan di muka bumi, maka dapatkah kami memberikan sesuatu pembayaran kepadamu, supaya kamu membuat dinding antara kami dan mereka?"

QS Al-Kahfi 18: 94

Baca Juga: Part 1, Iskandar Zulkarnain, Sang Penakluk yang Soleh, Berbudi Mulia Sejak Kecil

Akhirnya sampailah Raja Zulkarnain di suatu tempat, di sana ia bertemu dengan suatu bangsa yang selalu dalam ketakutan dan kekhawatiran.

Negeri tersebut berbatasan dengan bangsa Ya’juj dan Ma’juj yang terkenal kuat dan kejam.

Bukan sekali dua kali saja, tetapi seringkali bangsa Ya’juj dan Ma'juj datang menyerang mereka.

Menghancurkan apa saja yang didapatinya dan membunuh siapa saja yang dijumpainya.

Kedatangan Zulkarnain disambut dengan segala kehormatan dan kegembiraan, karena mereka tahu dari kabar yang beredar bahwa Zulkarnain adalah Raja yang kuat dan adil di muka bumi.

Lalu mereka meminta bantuan kepada Zulkarnain agar dilindungi dari serangan Ya’juj dan Ma’juj.

Baca Juga: Catat! Ini Tiga Waktu Terbaik untuk Berdoa di Hari Jumat, Salah Satunya Menjelang Magrib

Mereka memohon kepada Zulkarnain untuk dibuatkan dinding raksasa yang tidak dapat ditembus, untuk memisahkan mereka dari bangsa Ya’juj dan Ma’juj.

Sebagai imbalannya mereka akan memberikan bayaran atas bantuan yang diberikan Zulkarnain.

Mendengar permohonan tersebut, Zulkarnain menjawab, “Aku tidak mengharapkan upah dari kalian, nikmat dan pemberian Tuhanku lebih berharga daripada itu. Hanya saja kepada kalian, aku minta bantuan tenaga serta alat-alat, seperti besi, tembaga, arang batu, dan kayu”.

Setelah semuanya terkumpul, Zulkarnain mulai bekerja dengan bantuan para pekerja.

Pertama-tama Zulkarnain menyalakan api dengan kayu dan arang batu, diambilnya besi kemudian dileburkannya dengan api.

Setelah besi tersebut mencair, dituangkannya tembaga dan diaduk menjadi satu.

Baca Juga: Ketahui, 6 Surah Al-Qur'an Ini Paling Dibenci Setan, Yuk Sering Baca agar Tak Diganggu Setan

Dengan bahan campuran itulah didirikan dinding raksasa, pemisah antara negeri tersebut dan negeri Ya’juj Ma’juj.

Dinding besi raksasa yang dibuat Zulkarnain tidak dapat ditembus dan dilubangi oleh siapapun dan oleh apapun juga.

Maka aman dan tenteramlah negeri tersebut sampai waktu yang ditentukan ALLAH Azza wa Jalla.

"Dan ALLAH telah berjanji kepada orang-orang yang beriman di antara kamu dan mengerjakan kebajikan, bahwa Dia sungguh akan menjadikan mereka berkuasa di muka bumi, sebagaimana Dia telah menjadikan orang-orang sebelum mereka berkuasa, dan sungguh Dia akan meneguhkan bagi mereka agama yang telah diridhai-Nya untuk mereka, dan Dia benar-benar akan menukar (keadaan) mereka, sesudah mereka dalam ketakutan menjadi aman sentosa. Mereka tetap menyembahku-Ku dengan tiada mempersekutukan sesuatu apapun dengan Aku. Dan barang siapa yang (tetap) kafir sesudah (janji) itu, maka mereka itulah orang-orang yang fasik."

QS An-Nur 24: 55

Baca Juga: Inilah 6 Tipe Orang yang Diperbolehkan Untuk Tidak Sholat Jumat

Sejatinya ALLAH telah menjanjikan kepada orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan, bahwa mereka akan berkuasa di Bumi.

Dan akan diteguhkan untuk mereka agama yang telah diridhoi. ALLAH juga akan merubah keadaan mereka setelah ketakutan menjadi aman Sentosa.

Namun bagi mereka yang kafir setelah karunia yang ALLAH berikan, maka mereka adalah orang-orang yang fasik, dan Neraka lah balasan untuk mereka di Akhirat kelak.

Allahu A’lam Bishowab.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: sufiz.com indoquran

Tags

Terkini

Terpopuler