9 Mei Perayaan Victory Day, Peringatan Menangnya Uni Soviet Atas Nazi Jerman Tahun 1945

- 9 Mei 2023, 18:18 WIB
Potret tentara Rusia saat perayaan Victory Day, memperingati menangnya Uni Soviet dari Nazi Jerman di Perang Dunia 2
Potret tentara Rusia saat perayaan Victory Day, memperingati menangnya Uni Soviet dari Nazi Jerman di Perang Dunia 2 //Tangkapan Layar Youtube/Ruptly

Perhitungan yang kurang membuat tentara Nazi terjebak kedinginan dan kelaparan, ditambah hujan peluru dari Rusia.

Serang balik yang terus menerus dari Tentara Merah Soviet, membuat kekalahan Nazi Jerman semakin terlihat di tahun 1945.

Melihat negaranya tak mungkin bangkit lagi, pemimpin partai Nazi, Adolf Hitler memilih bunuh diri di markasnya sendiri, pada tanggal 30 April 1945.

Usai peristiwa tersebut, kemunduran tentara Nazi semakin cepat terjadi. Hingga akhirnya memutuskan menyerah pada 2 Mei 1945.

Baca Juga: Inspiratif, Pria Asal Kota Tangerang Ini Sukses Berbisnis Ayam Geprek usai Kena PHK

Nazi kemudian secara efektif kalah dari Soviet dan negara-negara Sekutu di Perang Dunia 2, usai penyerahan tanpa syarat pada 8 Mei 1945, yang dilakukan secara bersamaan.

Jerman Timur diberikan pada Uni Soviet, sementara Jerman Barat dalam kendali negara-negara Sekutu.

Penyerahan terjadi pada pukul 23.01 waktu Eropa Tengah. Tetapi karena perbedaan waktu, penyerahan itu sudah dihitung tanggal 9 Mei di Moskow.

Baca Juga: Sebanyak 969 WNI Sudah Dievakuasi dari Sudan, Presiden Joko Widodo: Tingkatkan dan Perkuat Perlindungan

Selain Rusia beberapa negara lain juga merayakan Victory Day, termasuk negara-negara barat. Hanya saja negara-negara tersebut memilih merayakannya pada tanggal 8 Mei.

Halaman:

Editor: Christian Willy Kalumata


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah