Tragis! 2 Ribu Warga Sipil Ukraina Tewas Hingga Hari Ini Sejak Invasi Rusia Dimulai

- 3 Maret 2022, 10:20 WIB
Ilustrasi. Krisis Ukraina
Ilustrasi. Krisis Ukraina /

ZONABANTEN.com - Layanan Darurat Negara Ukraina mengatakan pada Rabu, 2 Februari 2022 bahwa lebih dari 2.000 warga sipil tewas sejak Rusia menginvasi pada 24 Februari 2022.

Situs berita Axios melaporkan bahwa serangan terhadap wilayah sipil telah meningkat dalam 48 jam terakhir.

Rencana Rusia untuk menyerbu Kyiv dan memaksa menyerah militer Ukraina telah goyah di bawah perlawanan kuat Ukraina.

Namun pada serangan di menara TV Kyiv pada hari Selasa, 1 Februari 2022 telah menewaskan lima warga sipil, melumpuhkan stasiun TV lokal, dan menghancurkan tugu peringatan Holocaust Babyn Yar.

Baca Juga: Komentar Pelatih Fiorentina usai Kalah dari Juventus di Coppa Italia, Akui Kelemahan di Menit Akhir

Sembari terus menyalurkan pasukan ke ibu kota, pasukan Rusia telah mengambil alih kota-kota di selatan Ukraina dengan mengintensifkan pemboman mereka di kota-kota seperti Kharkiv.

Selain melakukan pemboman berat yang banyak menewaskan warga sipil, Rusia juga menghancurkan alun-alun dan beberapa bangunan pusat sejarah di Kharkiv.

Dalam pidato di hari ketujuh perang dimulai, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan perang telah menyatukan orang-orang Ukraina yang belum pernah ada sebelumnya.

"Kami saling memaafkan. Kami mulai saling mencintai. Kami saling membantu. Kami khawatir satu sama lain." Ucap Zelensky.

Baca Juga: Ingin Dapat Bansos 2022? Pastikan Sudah Terdaftar dalam DTKS Melalui Cara Berikut

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: Axios


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah