Zinichev, Teman Dekat Sekaligus Mantan Ajudan Putin Meninggal Setelah Berusaha Menolong Seorang Pembuat Film

- 9 September 2021, 06:40 WIB
Teman dekat Presiden Putin Yevgeny Zinichev
Teman dekat Presiden Putin Yevgeny Zinichev /Sputnik/Alexei Nikolsky/Kremlin/REUTERS

ZONABANTEN.com - Kementerian Rusia sebutkan seorang menteri pemerintah Rusia meninggal di Kutub Utara pada hari Rabu saat mencoba menyelamatkan nyawa seorang sutradara film yang jatuh ke sungai.

Sang menteri disebutkan pernah bertugas di bidang keamanan Presiden Vladimir Putin.

Yevgeny Zinichev, 55 tahun, rekan dekat Putin yang mengepalai Kementerian Darurat Tingkat Tinggi ( Emergency Situation Ministry) sejak 2018.

Kementerian itu berada di kota terpencil Norilsk dan bertugas mengawasi latihan skala besar di wilayah tersebut.

Baca Juga: Ketahui Penyebab Vaksin Covaxin COVID-19 Asal India yang Belum Mendapatkan Persetujuan WHO

Zinichev adalah salah satu dari segelintir politisi terkemuka yang memulai karir mereka di dinas keamanan, jalur karir yang serupa dengan yang diambil oleh Putin, ia juga pernah menjadi mata-mata KGB.

"Ini adalah kehilangan pribadi bagi saya yang tidak dapat diperbaiki," ujar Putin dalam sebuah telegram belasungkawa yang diterbitkan oleh Kremlin yang dikutip oleh CTV.

"Kami telah bekerja bersama selama bertahun-tahun." ujar Putin menambahkan.

Kementerian Darurat mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Zinichev telah meninggal ketika mencoba menyelamatkan Alexander Melnik, seorang pembuat film yang telah melakukan perjalanan ke Norilsk untuk membuat film dokumenter tentang Arktik dan Rute Laut Utara.

Disebutkan bahwa Melnik terpeleset di batu basah dan jatuh sebelum kehilangan nyawanya.

Baca Juga: Ketahui Alasan Tesla Rancang Chipnya Sendiri untuk Latih Teknologi Self-Driving Autopilot

"Yevgeny mencoba meraih Alexander dan melompat mengejarnya, tetapi sayangnya, mereka berdua tewas setelah jatuh dari tebing tinggi ke sungai pegunungan," ujar pernyataan dari kementerian darurat tersebut.

Margarita Simonyan, pemimpin redaksi saluran televisi RT milik pemerintah Rusia, berkomentar secara terpisah di Twitter.

"Ada cukup banyak saksi, tidak ada yang punya waktu untuk memikirkan apa yang terjadi ketika Zinichev melemparkan dirinya ke air untuk mencari orang yang jatuh dan menabrak batu yang timbul di atas air," ujar Simonyan.


Sebuah biografi yang dibawa oleh media yang dikelola pemerintah mengatakan Zinichev lahir di St. Petersburg dan bertugas di dinas keamanan negara dari 1987 hingga 2015.

Baca Juga: Jepang Mulai Optimis untuk Perbaikan Perekonomian, Ini Penyebabnya!

Zinichev juga terlibat dalam keamanan untuk Putin.

Menurut situs berita RBC, Zinichev menjabat sebagai pengawal dan pembantu pribadi pemimpin Rusia.

Beberapa foto Putin di acara-acara publik selama beberapa tahun menunjukkan kehadiran Zinichev di bahu sang presiden.

Zinichev kemudian menjadi wakil kepala Dinas Keamanan Federal dan menjabat sebentar sebagai penjabat gubernur regional Kaliningrad.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: CTV News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x