Studi Terbaru: Sering Makan Gorengan Berhubungan dengan Kesehatan Mental

- 26 April 2023, 14:23 WIB
Sering makan gorengan berhubungan dengan kesehatan mental, menurut sebuah studi terbaru.
Sering makan gorengan berhubungan dengan kesehatan mental, menurut sebuah studi terbaru. /pixabay.com

ZONABANTEN.com - Sebuah studi baru dalam Prosiding National Academy of Sciences yang dirilis pada Senin, 24 April 2023, menunjukkan bahwa sering mengonsumsi gorengan berhubungan dengan kesehatan mental.

 

Hasil studi tersebut menunjukkan bahwa sering mengonsumsi makanan yang digoreng terutama makanan bertepung seperti kentang goreng sangat berkaitan dengan resiko kecemasan 12 persen lebih tinggi dan resiko depresi 7 persen lebih tinggi.

 

Para peneliti menyebut bahwa acrylamide atau akrilamida sebagai penyebab potensial perubahan kesehatan mental.

 

Akrilamida adalah kontaminan yang dihasilkan dalam makanan bertepung ketika digoreng, dipanggang, dibakar, atau dimasak pada suhu tinggi.

 

Menurut Food and Drug Administration atau Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA), akrilamida biasanya terbentuk pada produk kentang, biji-bijian, atau kopi.

 

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: www.today.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x