Waspada Gempa! Berikut Tips Bermanfaat yang Dapat Menyelamatkan Anda

- 20 Januari 2022, 10:05 WIB
 Akibat Gempa Bumi
Akibat Gempa Bumi /BNPB

Jangan lupa untuk menutupi kepala, baik dengan tangan atau apapun yang dapat melindungi kepala.

Apabila anda mengalami kesulitan untuk keluar ruangan, maka berlindunglah dibawah meja sampai gempa berhenti.

Beberapa menit setelah gempa berhenti dan tidak ada gempa susulan yang sangat terasa, segera matikan listrik dan cabut gas yang terhubung dengan kompor.

Tetapi jangan pernah mencoba untuk menyentuh sakelar lampu maupun stopkontak.

Baca Juga: Inilah Daftar Arti Mimpi Mulai Dari Masuk Masjid Hingga Penjara, Kamu Wajib Tau! 

Jika sedang berada di sebuah gedung, usahakan untuk keluar gedung melalui tangga darurat yang tersedia.

Namun, bila terjebak dalam lift, pencet semua tombol angka lantai dan segera keluar begitu terbuka.

Untuk anda yang tinggal di daerah pesisir, segera evakuasi ke tempat yang sudah ditentukan tanpa menunda-nunda untuk alasan apapun.

Untuk yang tinggal di dataran tinggi, terdapat kemungkinan bahwa akan ada longsor setelah gempa terjadi. Bergegas untuk evakuasi menuju tempat yang lebih aman.

Baca Juga: Berangkat dari Kecemasan Usia, Luna Maya Akhirnya Ambil Keputusan Jalani Pembekuan Sel Telur 

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: Tokyo Cheapo Ishikawa Foundation for International Exchange (IFIE)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah