Titi Kamal Bagikan Tips Jitu Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua dengan Cepat

25 November 2020, 05:35 WIB
Tanaman janda bolong /portaljember.pikiran-rakyat.com

ZONABANTEN.com – Beberapa tanaman hias kini tengan jadi trend di masyarakat. Harga tanaman hias tadi juga kian membubung tinggi alias mahal.

Beberapa tanaman hias yang kini terus diburu antara lain janda bolong, sirih gading, dan lidah mertua.

Ketiga tanaman kian populer dan sudah menyebar ke berbagai kalangan termasuk kalangan artis.

Salah satu artis yang kini tergila-gila dengan tanaman hias adalah Titi Kamal.

Baca Juga: Lurah Saidun Hadiri Panggilan Polisi, Penyidik Polres Tangsel: Tanya Pimpinan 

Melalui kanal YouTubenya Titi Kamal membagikan beberapa tips jitu untuk memperbanyak tanaman hias janda bolong, sirih gading, dan lidah mertua.

Selain itu Titi Kamal juga membagikan cara merawat tanaman hias yang benar agar subur dan sehat.

Dikutip dari artikel yang dimuat PORTALJEMBER.com dengan judul Ingin Tanaman Hias Lidah Mertua Mahal Beranak-pinak dengan Cepat? Ini Rahasianya, dari kanal YouTube Titi Kamal, berikut tips memperbanyak tanaman hias janda bolong, lidah mertua, dan sirih gading:

Baca Juga: Penyelidikan Dua Bulan, Polisi Ringkus Pengedar Ribuan Gram Ganja dan Ekstasi 

1. Cara memperbanyak tanaman hias lidah mertua

Pertama potong batang tanaman hias lidah mertua.

Selanjutnya berikan fungisida dibagian bawah tanaman dan langsung tanam kembali ke pot lain.

Baca Juga: Untuk Keempat Kalinya, Aktor Song Jong Ki akan Menjadi Pembawa Acara MAMA 

2. Cara memperbanyak tanaman hias janda bolong

Bisa menggunakan teknik propagasi yaitu dengan cara memotong batang tanaman hias janda bolong kemudian rendam di dalam air sampai akar baru tumbuh.

Setelah akar janda bolong tumbuh banyak langsung pindahkan ke pot lain.

Baca Juga: Yuk Ketahui! Susu Kambing: Nutrisi, Cara Penggunaan dan Manfaat Susu Kambing bagi Kesehatan 

4. Cara memperbanyak tanaman hias sirih gading

Untuk memperbanyak tanaman hias sirih gading caranya sama dengan janda bolong yaitu gunakan teknik propagasi.

Potong batang sirih gading, kemudian rendam di air selama beberapa waktu sampai akar baru tumbuh.

Selain untuk memperbanyak tanaman, Titi Kamal juga membagikan cara merawat tanaman hias agar sehat, rimbun, dan bebas hama:

Baca Juga: Tips! Memilih Warna yang Tepat untuk Dikenakan Sesuai dengan Zodiak Anda 

1. Gunakan furadan untuk membasmi semut yang menyerang tanaman hias

Di kanal YouTubenya, Titi Kamal menyarakankan agar mengunakan furadan untuk membasmi semut yang menyerang tanaman hias.

Sebarnya furadan ke lokasi yang banyak dihuni semut, namun jangan sampai terkena tanaman.

Baca Juga: 8 Fakta Semut Panda, Tawon Menggemaskan dengan Sengatan Mematikan 

2. Gunakan curacron untuk membasmi ulat pada tanaman hias

Cara menggunakan curacron untuk membasmi ulat cukup mudah.

Cukup semprotkan 1 ml curacron yang dicampur dengan 1 liter air pada lokasi tanah yang diserang ulat.

Baca Juga: 6 Alasan Kenapa Wanita Lebih Menyukai Pria yang Memiliki Hewan Peliharaan 

3. Misting daun tanaman hias

Menyiram tanaman hias yang baik tidak hanya pada media tanam saja, misting daun juga sangat diperlukan.

4. Gunakan air cucian beras agar tanaman hias rimbun

Air cucian beras mengandung banyak mineral jadi sangat cocok untuk membuat tanaman hias jadi rimbun dan sehat

 Baca Juga: Apa itu COVID-Somnia? Simak Penjelasan dan Cara Mengatasinya, Hati-hati Jangan Anggap Sepele

5. Gunakan micin agar tanaman hias sehat

Micin ternyata juga baik untuk tanaman hias.

Gunakan 1 gram sampai 2 gram micin kemudian larutkan dalam air secukupnya kemudian siram ke tanaman.

Baca Juga: Kanwil BPN Banten Bahas Relokasi Tempat Tinggal bagi Warga Terdampak Banjir Januari 2020 Lalu 

6. Setelah repotting gunakan B1

Gunakan B1 setelah repotting agar tanaman hias tetap sehat. Takaran B1 yang dibutuhkan adalah setengah tutup botol B1 dan dicampur dengan air 1 galon.***( Yunia Permadani Putri E/Portal Jember)

Editor: Julian

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler