iPhone SE 3 Bakal Jadi iPhone 5G Termurah dengan Harga Rp4,3 Juta, Rilis Maret 2022

- 28 Februari 2022, 10:50 WIB
Ilustrasi iPhone
Ilustrasi iPhone /

ZONABANTEN.com - Apple dikabarkan akan meluncurkan model baru dari smartphone andalanya iPhone yakni iPhone SE 3 (2022) dalam waktu dekat.

iPhone SE 3 (2022) dilaporkan akan dirilis pada bulan Maret 2022.

Mengusung konektivitas 5G, iPhone SE 3 (2022) juga akan menjadi iPhone paling murah yang pernah dirilis Apple.

John Donovan seorang analis Loop Capital Markets melaporkan bahwa iPhone SE 3 (2022) dibanderol dengan harga US $300 atau hanya sekitar Rp 4,3 Juta untuk pasar amerika.

Baca Juga: Roman Yaremchuk Meneteskan Air Mata selama Pertandingan Berkat Dukungan Para Penonton

Harga tersebut lebih murah dari model iPhone termurah yang dirilis Apple sebelumnya yaitu iPhone SE 2 (2020) yang dibanderol mulai dari US $399 atau sekitar Rp 5,7 Juta.

Tentu ada alasan besar di balik Apple menurunkan harga iPhone SE 3 (2022) dari seri pendahulunya iPhone SE 2 (2020).

Pada Desember 2021 lalu, analis JPMorgan memperkirakan Apple ingin membuat lebih banyak pengguna Android menjadi pengguna Apple dengan meluncurkan iPhone terbaru ini.

Berdasarkan data terbaru dari Counterpoint Research, pada tahun 2021 Apple mencatat pendapatan senilai US $196 miliar, atau lebih banyak dari gabungan pendapatan Samsung dan Xiaomi yang masing-masing mendapatkan US $72 miliar dan US $36 miliar.

Baca Juga: Oppo Pad, Tablet Pertama Oppo Harga Rp5 Jutaan, Pesaing Xiaomi Mi Pad 5

Dengan iPhone SE 3 yang akan dibanderol dengan harga murah tentu akan membuat Apple diprediksi semakin mendominasi pasar smartphone mengalahkan Samsung, Xiaomi, Oppo, dll.

Meskipun tidak ada infromasi resmi yang datang dari Apple tentang iPhone ini, banyak bocoran yang telah mengemuka tentang iPhone terbaru ini.

Banyak laporan yang mengatakan bahwa iPhone SE 3 (2022) akan diluncurkan di acara peluncuran musim semi tahunan Apple yang diperkirakan akan dimulai pada 8 Maret 2022.

Tidak banyak informasi yang terungkap tentang fitur-fitur iPhone SE 3 (2022), namun iPhone terbaru ini kabarnya akan menggunakan chip yang sama dengan iPhone 13 yaitu A15 Bionic.

Baca Juga: Profil Paris Pernandes 'Salam dari Binjai' Menang Duel Tinju Lawan Atlet PON Jekson Karmela

Desain dari iPhone SE 3 (2022) dikabarkan tidak jauh berbeda dengan iPhone SE 2 (2020), menggunakan Touch ID, layar dan bingkai alumunium yang sama.

Meskipun begitu, iPhone SE 3 (2022) akan mendukung konektivitas 5G, Prosesor A15, dan peningkatan di bagian kamera.

Menurut laporan yang beredar, pengumuman akan dilakukan pada 8 Maret 2022 bersamaan dengan rilis generasi terbaru tablet iPad Air.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: Gizchina


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah