4 Kutipan Unggahan Tokoh dan Lembaga Negara terkait Hari Wanita Internasional

- 8 Maret 2021, 10:49 WIB
Unngahan Tokoh tentang Hari Wanita Internasional
Unngahan Tokoh tentang Hari Wanita Internasional /Instagram @idafauziyahnu

ZONA BANTEN - International Women’s Day tahun ini mengambil tema “Choose to Challenge” atau dapat diartikan sebagai “Memilih untuk Menantang”. Beberapa tokoh Indonesia mengunggah tulisan terkait hari ini.

Sri Mulyani dalam akun instagram @smindrawati menyatakan bahwa Perempuan bisa dan berhak menjadi apa saja.

Dengan menghilangnya beberapa hambatan bagi kaum perempuan, sekarang, banyak tokoh perempuan di dunia yang berkontribusi positif dan menjadi role model kesuksesan dan keberhasilan di berbagai bidang.

Pencapaian ini didukung dengan kesetaraan dan lingkungan yang inklusif sehingga perempuan memiliki kesempatan berperan pada setiap sendi kehidupan.

Baca Juga: Bikin Kegiatan Secara Swadaya, Pembina Karang Taruna Japos Lestari Tangsel: Tak Melulu Soal Uang

Sri juga menyatakan bahwa keberanian menyuarakan pendapat saja tidak cukup, semua harus menunjukkan sikap dan tindakan nyata.

Termasuk saling mendukung agar perempuan lebih maju lagi terutama bagi perempuan kuat agar menginspirasi perempuan lain.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Sri Mulyani Indrawati (@smindrawati)

 

PT PAL dalam akun instagram @ptpal_indonesia juga turut merayakan hari ini.

PT PAL menjelaskan pentingnya peringatan Hari Perempuan Internasional atau International Women's Day (IWD) setiap 8 Maret ini.

Terutama untuk merayakan pencapaian sosial, ekonomi, budaya, dan politik oleh para perempuan.

Baca Juga: Apa Itu Ghosting, Mengapa Ghosting Bisa Terjadi?

Hari Perempuan Internasional juga dirayakan sebagai kampanye untuk mempercepat tercapainya kesetaraan gender.

Pada unggahan tersebut, PT PAL menyorot salah satu pegawai PT PAL yang bertugas di safety officer.

Tugasnya adalah mengidentifikasi dan memetakan potensi bahaya, membuat gagasan program K3 yang mencakup usaha preventif dan usaha korektif, mengevaluasi insiden kecelakaan dan lain sebagainya.

PT PAL juga menjelaskan tema yang diusung perayaan Hari Perempuan Internasional tahun 2021, 'Choose to Challenge' atau 'Memilih untuk Menantang'.

Menurut PT PAL, tema tersebut adalah seruan kepada semua pihak untuk menantang dan menyerukan tentang bias dan ketidaksetaraan gender, serta merayakan pencapaian perempuan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PT PAL INDONESIA (Persero) (@ptpal_indonesia)

Baca Juga: Nyatakan ada Perbuatan Melawan Hukum di KLB Deli Serdang, AHY Akan Datangi Kemkumham dan KPU Hari Ini 

Akun instagram Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) @kemnaker mengunggah sebuah video singkat.

Di dalam video tersebut terdapat kutipan dari Ida Fauziyah, selaku Menteri Ketenagakerjaan.

“Sejarah bangsa Indonesia tidak lepas dari peran besar perempuan, begitupun masa depannya.” ujar Ida.

“Saatnya perempuan Indonesia menjadi bagian penting pembangunan bangsa.” ujar Ida menambahkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kementerian Ketenagakerjaan (@kemnaker)

Baca Juga: Masih Mahal! Obat Pencegah HIV Pre-Exposure Prophylaxis, di Marketplace Seharga Rp850 Ribu 

Sementara itu, dalam akun instagram @idafauziyahnu, Ida juga mengunggah sebuah foto dengan kutipan berbeda.

“Perempuan harus menjadi subjek pembangunan. Perempuan harus jadi garda terdepan dalam membangun bangsa.” ujar Ida baik dalam fotonya maupun pada teks di sebelahnya.

Halaman:

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah