Diduga Anggota ISIS, Warga Kota Tangerang Ditangkap Tim Densus 88 Anti Teror

- 28 Oktober 2023, 11:11 WIB
Diduga anggota ISIS, warga Kota Tangerang ditangkap Tim Densus 88 Anti Teror.
Diduga anggota ISIS, warga Kota Tangerang ditangkap Tim Densus 88 Anti Teror. /Pixabay

ZONABANTEN.com – Muhammad Ghafar, warga Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Provinsi Banten, ditangkap Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror dari Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia (Mabes Polri) karena diduga tergabung dalam kelompok Islamic State of Iraq and Syiria (ISIS) yang selama ini dikenal sebagai kelompok teroris.

Ghafar ditangkap Tim Densus 88 pada Jumat, 27 Oktober 2023 sekitar pukul 07.00 WIB. Menurut Ketua Rukun Tetangga (RT) setempat, Den Komar, dirinya dihubungi pihak kepolisian melalui telepon sebelum Ghafar ditangkap.

“Saya ditelepon Bhabinkamtibmas, diminta untuk membantu program pemerintah khususnya kepolisian,” katanya.

Komar kemudian diminta untuk bertamu ke rumah kontrakan Ghafar sebagai umpan. Saat Ghafar membuka pintu, Tim Densus 88 yang telah bersiaga langsung meringkus terduga teroris itu. Ketika ditangkap, anak dan istri Ghafar juga ada di rumah kontrakan itu.

“Saat ditangkap, ada anak dan istrinya lagi tidur,” ujar Komar.

Baca Juga: Warga Kota Tangerang Diminta Waspada Cacar Monyet, Seks Bebas Termasuk Faktor Pemicunya

Menurutnya, Ghafar tidak melakukan perlawanan apa pun saat ditangkap Tim Densus 88 yang bernama Tim Burung Hantu. Rumah kontrakan terduga teroris itu kemudian digeledah. Hasilnya, dua ponsel dan dua buku berwarna kuning disita.

“Ada dua HP, punya dia sama punya istrinya, buku kecil warna kuning,” tutur Komar.

Proses penangkapan Ghafar dan penggeledahan rumah kontrakannya selesai sekitar pukul 09.00 WIB. Sang anak dan sang istri kemudian dibawa anggota keluarganya pada siang hari. Rumah itu terpantau sepi dan gelap pada sore harinya.

Menurut warga sekitar, mereka tidak mengenal sosok Ghafar dengan baik. Dirinya jarang berinteraksi dengan warga sekitar dan baru sekitar 2 bulan menempati rumah kontrakan tersebut. Baik Ghafar maupun istri dan anaknya juga jarang keluar rumah.

Nggak pernah lihat gerak-gerik atau suara aneh dari dalam rumahnya, sih,” ucap Mia, tetangga Ghafar.

Baca Juga: Alhamdulillah, Kota Tangerang akhirnya Diguyur Hujan usai Ribuan Warga Salat Istisqa

Sementara itu, Tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri mengadakan operasi penangkapan 27 terduga teroris yang tergabung dalam ISIS pada Jumat, 27 Oktober 2023. Dari jumlah tersebut, 9 di antaranya ditangkap di Jakarta dan 17 lainnya ditangkap di Jawa Barat.***

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Info Tangerang Kota dengan judul Densus 88 Tangkap Warga Cipondoh Tangerang Terduga Teroris.

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: Info Tangerang Kota


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah