UPDATE Banjir Serang: Air Mulai Surut di Dua Kelurahan

- 1 Maret 2022, 21:20 WIB
Banjir Serang Mulai Surut di Beberapa Wilayah / KNPI Kota Serang
Banjir Serang Mulai Surut di Beberapa Wilayah / KNPI Kota Serang /

ZONABANTEN.com – Guyuran hujan selama semalaman penuh menyebabkan beberapa titik di Serang, Banten terendam banjir.

Hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi masih terus mengguyur wilayah Serang, Banten sejak Senin, 28 Februari 2022 malam hingga Selasa, 1 Maret 2022.

Banjir mulai menggenangi beberapa wilayah di Serang Selasa, 1 Maret 2022 pukul 06.00 WIB

Tercatat, terdapat tiga kecamatan yang terdampak banjir.

Baca Juga: Banjir Serang, Kawasan Banten Lama Hingga Masjid Agung Banten Terendam Air

Saat berita ini diturunkan, tinggi muka air pada dua kelurahan di Kecamatan Serang yang terdampak banjir terpantau mulai surut.

Hal tersebut dilaporkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang pada sore ini.

Genangan yang terpantau mulai surut berada di Kelurahan Lontar Baru dan Kelurahan Serang, Kecamatan Serang.

Namun demikian, petugas gabungan masih bersiaga untuk mengantisipasi dampak yang lebih buruk.

Data sementara pada hari Selasa, 1 Maret 2022, pukul 17.54 WIB menyebutkan sebanyak 1.333 KK terdampak banjir yang terjadi.

Halaman:

Editor: Bayu Kurniya Sandi

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah