Ketua Fraksi PSI Positif Covid-19, Anggota DPRD Tangsel : Sempat Ikut Paripurna dan Rapat Bamus

- 7 Januari 2021, 11:14 WIB
Gedung DPRD Kota Tangsel
Gedung DPRD Kota Tangsel /Arie/Zonabanten

 

ZONABANTEN.com - Ketua Fraksi PSI DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Ferdiansyah diketahui positif Covid-19, sejak Selasa 5 Januari 2021 lalu.

Anggota Komisi III dari Fraksi PSI Emanuella Ridayati menyatakan, sebelumnya Ferdiansyah sempat mengikuti agenda Rapat Paripurna Awal Tahun 2021, dan Rapat Badan Musyawarah (Bamus), di Gedung DPRD Kota Tangsel.

"Ya, Bro Ferdiansyah sempat mengikuti Rapat Paripurna dan Rapat Bamus. Setelah itu, dia pulang," kata Emanuella Ridayati saat dikonfirmasi Zonabanten (Pikiran Rakyat Media Network), Kamis 7 Januari 2021.

Baca Juga: Waduh! Vaksin Covid-19 Palsu Beredar di Dark Web hingga Telegram

Baca Juga: Kerusuhan Pecah di Capitol Hill, Amerika Serikat, Seorang Wanita Pendukung Trump Ditembak di Tempat

Rida sapaan akrabnya menuturkan, anggota Bamus yang berada di samping kanan dan kiri Ferdiansyah pun, telah melakukan test swab secara mandiri, namun hasilnya negatif.

"Kalau ngga salah waktu itu ada Bu Sri Lintang dan satu lagi Legislator Fraksi PKS, yang duduk disebelah Bro Ferdiansyah. Tapi mereka sudah swab mandiri, dan katanya hasilnya negatif," tuturnya.

Dikonfirmasi terpisah, Wakil Ketua Fraksi PSI Alexander Prabu mengatakan, dirinya saat ini tengah melakukan isolasi mandiri, sementara menunggu hasil test swab.

Baca Juga: PLN Berikan Token Listrik Gratis dan Diskon, Berikut Cara Dapatkannya

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah