4 Alasan Mengapa Lionel Messi Lebih Layak Menerima Ballon d'Or 2021 Daripada Lewandowski dan Jorginho

- 30 November 2021, 08:47 WIB
Lionel Messi
Lionel Messi /

3. Momen jenius di Liga Champions
Beberapa orang mungkin berpendapat bahwa pemain terbaik di dunia tidak harus bermain untuk tim terbaik.

Itulah yang terjadi pada musim lalu ketika Barcelona ketika bertemu PSG pada Liga Champions.

Kala itu, Barca sebenarnya sudah tertinggal jauh dan diyakini tidak akan memenangkan laga tersebut.

Akan tetapi, sepakan keras dari Lionel Messi menjadi salah satu momen jenius yang menjadi sorotan banyak orang.

Meski pada akhirnya itu hanya menjadi hiburan sesaat bagi Blaugrana karena mereka kalah agregat 5-2 dari Les Parisiens.

4. Jumlah gol tidak dijadikan acuan

Bila membandingkan beberapa poin dengan nominasi Ballon d'Or lainnya, rasanya Messi memang masih lebih unggul. 

Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Cristiano Ronaldo Tidak Hadir dalam Gala Ballon d'Or 2021

Hanya Robert Lewandowski saja yang mampu menyamai penyerang Argentina itu. Bahkan bomber Bayern Munchen itu berhasil mencetak gol lebih banyak musim lalu dibanding Messi dengan torehan 48 gol. Sementara Messi 'hanya' menorehkan catatan 38 gol di semua laga pada musim lalu. 

Akan tetapi, pemimpin redaksi France Football, Pascal Ferre menyatakan bahwa Ballon d'Or tidak menjadikan jumlah gol sebagai acuan penilaian.

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: Four Four Two


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah