Bantai Werder Bremen, Bayer Leverkusen Jadi Jawara di Liga Jerman

15 April 2024, 11:00 WIB
Bantai Werder Bremen, Bayer Leverkusen jadi jawara di Liga Jerman /@bayer04_en/Twitter

ZONABANTEN.com - Bayer Leverkusen berhasil bantai Werder Bremen dengan skor 5 gol tanpa ampun. Skor ini membuat Bayer Leverkusen juara Bundesliga. Musim ini memang menjadi musim yang ciamik bagi Bayer Leverkusen. Sang jawara Liga Jerman ini belum terkalahkan musim ini di semua kompetisi manapun. Seperti diketahui, Bayer Leverkusen menang berkat 5 gol yang dicetak oleh Granit Xhaka, Boniface, dan Florian Wirtz. Berikut highlights pertandingannya:

BABAK PERTAMA

Babak pertama dimulai oleh Bayer Leverkusen. Sejak menit-menit awal pertandingan, Bayer Leverkusen sudah menggempur gawang Werder Bremen.

Pada menit ke-11, Werder Bremen mendapatkan kesempatan emas ketika terjadi sebuah miskomunikasi di lini pertahanan Bayer Leverkusen.

Namun, sayang sekali, percobaan gagal sehingga kedudukan pun tidak berubah.

Baca Juga: Bermain Imbang Melawan Werder Bremen, Eintracht Frankfurt Harus Puas dengan 1 Poin

Pada menit ke-25, Bayer Leverkusen memperoleh penalti, yang berhasil disingkirkan dengan baik dan benar oleh Boniface. Kedudukan pun menjadi 1-0 bagi Bayer Leverkusen.

Pada menit ke-27, Bayer Leverkusen memperoleh sepakan pojok yang langsung dieksekusi oleh Hofmann dan mendarat di arah Xhaka.

Namun sayangnya, sepakan Xhaka tidak menggentarkan gawang Werder Bremen. Kedudukan pun tidak berubah.

Di menit ke-45, Werder Bremen melakukan serangan dari kanan, namun serangan tersebut masih bisa dimentahkan oleh Hradecky.

Kedudukan pun masih 1-0 bagi Bayer Leverkusen, dan tidak berubah hingga babak pertama usai.

BABAK KEDUA

Baca Juga: Masih Tak Terkalahkan! Bayer Leverkusen Bekuk West Ham United dengan Skor 2-0

Babak kedua dimulai oleh Werder Bremen. Sejak menit-menit awal babak kedua ini, Bayer Leverkusen sudah menggempur Werder Bremen.

Pada menit ke-60, Granit Xhaka berhasil membobol gawang Werder Bremen, sehingga kedudukan berubah menjadi 2-0 bagi Bayer Leverkusen.

Berselang 8 menit, Florian Wirtz membobol gawang Werder Bremen setelah mendapatkan umpanan dari Granit Xhaka. Kedudukan pun menjadi 3-0 bagi Bayer Leverkusen.

Pada menit ke-83, Florian Wirtz kembali membobol gawang Werder Bremen setelah memperoleh umpan daripada Palacios. Kedudukan pun menjadi 4-0 bagi Leverkusen.

Menit ke-90, Grimmaldo menggiring bola hingga ke depan gawang Werder Bremen, dan mengumpan ke Wirtz, yang menyingkirkan bola tersebut dengan baik dan benar.

Pertandingan pun berakhir 5-0. Bayer Leverkusen resmi menjadi juara Bundesliga.

Dengan ini, Bayer Leverkusen menjadi juara Bundesliga pertama selain Bayern Munchen sejak 2013.***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: YouTube Bundesliga

Tags

Terkini

Terpopuler