Kronologi Kasus Mario Dandy Satrio, Anak Pejabat Ditjen Pajak yang Tega Menganiaya David Hingga Koma

- 24 Februari 2023, 10:22 WIB
Kronologi kasus penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy Satrio terhadap David
Kronologi kasus penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy Satrio terhadap David /

ZONABANTEN.com – Kronologi kasus Mario Dandy Satrio, anak pejabat Ditjen Pajak yang menganiaya David hingga koma.

Menurut video akun TikTok @dinouris, alasan penganiayaan yang terjadi pada 20 Februadi 2023 itu dikarenakan masalah percintaan dan internal antara hubungan antara Dandy, perempuan berinisial A, dan David.

 

Dandy diketahui menendang bagian kepala belakang dan menghajar David berkali-kali hingga pemuda tersebut dilarikan ke rumah sakit.

Atas penganiayaan tersebut, David terbaring koma di rumah sakit sampai saat ini. 

Kasus ini bermula ketika A melaporkan kepada Dandy bahwa ia diperlakukan tidak baik oleh David, sehingga memicu Dandy untuk menganiaya David. 

Setelah diselidiki oleh netizen, Dandy diketahui memiliki kekayaan sebesar 56 miliar dan merupakan anak petinggi GP Ansor.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kasus Penganiayaan ART di Apartemen Jaksel, 8 Tersangka Dijerat Pasal Berlapis

Ia sempat memamerkan hartanya seperti mobil Rubicon yang kini menjadi sorotan publik. 

Ayah Dandy lalu membuat video permintaan maaf atas apa yang dilakukan anaknya kepada David.

Namun, netizen geram karena merasa permintaan maaf tidaklah cukup.

Diketahui, A yang masih berumur 15 tahun, merekam penganiayaan tersebut dan sempat berswafoto di atas tubuh David yang tidak berdaya.

Video ini tersebar di seluruh media sosial Twitter, Instagram, dan TikTok. 

Dandy akhirnya berhasil ditangkap polisi atas penganiayaan yang dilakukannya terhadap David, namun terlihat tidak ada wajah penyesalan dari dirinya.

Mario Dandy Satrio saat ini diamankan di Hotel Prodeo dimana ia dapat pelayanan gratis full 24 jam, termasuk makan, minum, dan keamanan. 

Baca Juga: Polisi Sebut Ada 3 Korban Terkait Dugaan Kasus Penganiayaan di Ponpes Gontor Ponorogo

Banyak netizen di media sosial yang ikut berkomentar pada kasus ini, salah satunya pemilik akun Twitter @habibthink, ia merasa bahwa keadilan harus ditegakkan.

Jahat sekali yang ada di dalam video dan yang memvideokan,” tuturnya.

Pengguna akun @aku_isun dalam sebuah unggahan TikTok mengenai David juga ikut berkomentar mengenai kasus ini.

"Kalo inget kasus pajak, nekennya ke perusahaan kayak gimana, kalo uangnya dipakai bener mah gapapa, yang make keluarganya juga kan,” ucapnya. 

Hal ini juga memicu kemarahan Menteri Keuangan, Sri Mulyani yang mengecam tindak kekerasan yang dilakukan keluarga jajaran Kemenkeu melalui akun Instagram pribadinya.

“Kemenkeu mengecam kehidupan mewah yang diperlihatkan keluarga jajaran Kemenkeu yang menimbulkan krisis kepercayaan terhadap integritas Kementerian Keuangan dan menciptakan reputasi negatif kepada seluruh Kemenkeu yang telah bekerja secara jujur,” kata Sri Mulyani pada konferensi pers yang dilakukan di Polres Metro Jakarta Selatan.***

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: TikTok @erisoktav TikTok @KlikSOURCE Channel TikTok @lagirame_


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x