IPB Buka Pendaftaran Jalur Prestasi Pramuka dan Ketua OSIS, Simak Persyaratan dan Cara Daftarnya

- 13 Februari 2023, 15:55 WIB
IPB  Bogor
IPB Bogor /Dok IPB./

Mulai tahun 2023 IPB membuka jalur Ketua OSIS untuk program Diploma III dan Sarjana Terapan Sekolah Vokasi untuk menjaring kader-kader pemimpin masa depan.

Skema ini adalah salah satu seleksi mandiri untuk mencari calon mahasiswa yang telah terbukti memiliki jiwa kepemimpinan sebagai ketua OSIS selama di SMA/sederajat, sekaligus memiliki kemampuan akademik yang memadai untuk dididik di IPB menjadi calon pemimpin yang memiliki intelektual tinggi, atau intelektual yang memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat.

Nah, inilah kualifikasi untuk mengikuti seleksi jalur ketua OSIS,

1. Pernah menjadi ketua OSIS selama di SMA/SMK (jurusan SMK sesuai dengan persyaratan program studi), yang diperkuat dengan surat Kepala Sekolah bahwa pelamar adalah benar siswa di sekolahnya dan pernah menjadi ketua OSIS selama sekurangnya satu periode, dilengkapi dengan surat keputusan kepala Sekolah tentang pengangkatan pelamar sebagai Ketua Osis

2. Lulusan tahun 2023;

3. Bersedia mendapatkan pelatihan kepemimpinan, kewirausahaan dan pelatihan lainnya.

 Baca Juga: 13 Februari Memperingati Apa? Ada Hari Radio Sedunia, Begini Sejarah Penetapan Peringatan Ini

Sedangkan persyaratan untuk mengikuti seleksi jalur pramuka adalah sebagai berikut,

1. Lulusan SMA/Sederajat dengan jurusan IPA, SMK Pertanian/Kehutanan/Kimia Analis/TKJ atau Teknik Komputer Jaringan pada tahun 2023.

2. Memiliki prestasi dalam lomba pramuka tingkat nasional atau nasional

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: IPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x