Mau Daftar Kartu Prakerja Skema Baru 2023, Tapi Lupa Password? Santai! Pulihkan Sandi Akun dengan Cara Ini

- 13 Januari 2023, 14:00 WIB
Mau Daftar Kartu Prakerja Skema Baru 2023, Tapi Lupa Password? Santai! Pulihkan Sandi Akun dengan Cara Ini/
Mau Daftar Kartu Prakerja Skema Baru 2023, Tapi Lupa Password? Santai! Pulihkan Sandi Akun dengan Cara Ini/ /Portal Purwokerto/Yumi Karasuma//Yumi Karasuma/Portal Purwokerto/

ZONABANTEN.com - Lupa password akun program Kartu Prakerja, padahal ingin siap-siap ikut seleksi di 2023? Jangan khawatir! 

Ikuti cara pada artikel ini untuk memulihkan password akun anda dengan mudah tanpa ribet!

Baca Juga: KUR Mandiri 2023 Kapan di Buka? Ternyata Segini Dana Pinjaman yang Ditawarkan, Syarat Pengajuannya Gampang!

Baca Juga: Terungkap! Ini Foto Pra-Debut dan Profil Haram, Member BABY MONSTER Pertama yang Diperkenalkan YG

Kartu Prakerja adalah program pemerintah melalui melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia.

Program Kartu Prakerja ini diadakan dengan tujuan membantu meningkatkan kompetensi atau skill dari para pencari kerja maupun pekerja/buruh yang dirumahkan atau terkena pemutusan hubungan kerja (PHK).

Selain itu, program Kartu Prakerja diadakan dengan tujuan meningkatkan produktivitas serta daya saing angkatan kerja dan mengembangkan kewirausahaan.

Per tahun 2023 program Kartu Prakerja akan menggunakan skema normal. Dalam skema baru tersebut, bentuk variasi pelatihan bakal bertambah, tidak hanya daring (online) saja, tapi juga luring (offline) dan bauran atau kombinasi.

Hal-hal lain yang disebut bakal ada pada skema normal Program Kartu Prakerja 2023 mendatang adalah pemberian bantuan difokuskan pada pengembangan skill, insentif diberikan dalam jumlah lebih besar dan peningkatan standar pelatihan.

Jumlah bantuan yang akan diterima dari program Kartu Prakerja 2023 ini mengalami peningkatan cukup besar.

Namun, dalam program Kartu Prakerja 2023 ini, biaya pelatihan akan jadi lebih tinggi dibanding dengan jumlah insentif yang diberikan.

Lebih lanjut, kepastian kapan gelombang pendaftaran program Kartu Prakerja pada awal tahun 2023 masih belum menemui titik terang.

Sampai saat ini, Kementerian koordinator bidang perekonomian Republik Indonesia belum memberikan keterangan lebih lanjut terkait hal tersebut.

Meski demikian, masyarakat yang berminat mendaftar mulai mempersiapkan diri dengan mendaftar dan mengatur hal-hal pada akun mereka supaya siap jika gelombang pendaftaran program Kartu Prakerja pertama di 2023 dibuka.

Sama halnya di pelbagai situs-situs maupun aplikasi lain, terdapat 1 masalah yang kerap terjadi ketika ingin masuk ke akun yang dimiliki. Akun program Kartu Prakerja adalah salah satunya.

Masalah yang dimaksud tak lain dan tak bukan adalah lupa kata sandi atau password yang digunakan untuk masuk ke akun Kartu Prakerja yang dimiliki.

Untungnya, masyarakat calon pendaftar tidak perlu khawatir! Sebab, selama tidak diblokir karena penyalahgunaan akun, data dan sebagainya pada akun program Kartu Prakerja, password akun masih bisa diganti. Tapi, bagaimana caranya?

Baca Juga: Kartu Prakerja Kapan Buka Pendaftaran di Tahun 2023? Skema Normal Itu Seperti Apa? Cek di sini Sekarang Juga!

Baca Juga: Spoiler One Piece 1072: Kizaru Perintahkan Armada untuk Membunuh Vegapunk dan Menghancurkan Pulau Egghead

Dilansir ZONABANTEN.com dari laman resmi dan akun Instagram program Kartu Prakerja, Jumat 13 Januari 2023, berikut cara memulihkan akun yang tidak bisa dibuka karena lupa password sekaligus mengganti password dengan yang baru :

  1. Klik ‘Login‘ pada situs Kartu Prakerja.
  2. Klik ‘Lupa Password?‘
  3. Masukkan alamat e-mail yang digunakan untuk mendaftar akun Kartu Prakerja, lalu klik ‘Kirim‘.
  4. Beberapa menit kemudian, e-mail link verifikasi akan diterima
  5. Klik link tersebut untuk melanjutkan.
  6. Setelah itu, masukkan password baru.
  7. Klik ‘Atur Ulang‘. Password atau kata sandi telah berhasil diganti.

Jangan lupa untuk ingat dan catat e-mail dan password akun serta simpan di tempat yang aman.

Itulah cara mengatur ulang atau mengganti password akun program Kartu Prakerja.

Info atau berita menarik seputar program Kartu Prakerja maupun yang lainnya bisa dicek dengan KLIK DI SINI maupun KLIK DI SINI!***

Editor: Muhammad Rizky Erlangga

Sumber: prakerja.go.id Instagram Kartu Prakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah