8 Januari Wafatnya Pangeran Diponegoro, Berikut Profil dan Perjuangannya dalam Melawan Penjajah

- 6 Januari 2023, 13:24 WIB
Profil dan perjuangan Pangeran Diponegoro dalam Perang Diponegoro melawan Belanda
Profil dan perjuangan Pangeran Diponegoro dalam Perang Diponegoro melawan Belanda /Kemdikbud

ZONABANTEN.com – 8 Januari wafatnya Pangeran Diponegoro, berikut profil dan perjuangannya dalam melawan penjajah.

Masyarakat Indonesia pasti sudah mengenal nama Pangeran Diponegoro, salah satu pahlawan yang berjasa di masa penjajahan.

Pangeran Diponegoro, yang memiliki nama asli Raden Mas Ontowiryo, adalah putra dari Sri Sultan Hamengkubuwono III.

Ia lahir pada 11 November 1785 di Yogyakarta. Sosoknya dikenal sebagai pemimpin Perang Diponegoro, atau disebut sebagai Perang Jawa.

Perang ini merupakan salah satu pertempuran terbesar yang dialami oleh Belanda, sebelum masa pendudukannya di Indonesia.

Perang Diponegoro terjadi karena Pangeran tidak setuju adanya campur tangan Belanda dalam kerajaan.

Selain itu, sejak tahun 1821, para petani lokal menderita akibat penyalahgunaan penyewaan tanah oleh warga Belanda, Inggris, Prancis, dan Jerman.

Baca Juga: Fakta Menarik Tentang Lukisan ‘Penangkapan Pangeran Diponegoro’, Populer Berkat Film ‘Mencuri Raden Saleh' 

Pada 6 Mei 1823, Van der Capellen mengeluarkan dekrit yang menyatakan bahwa semua tanah yang disewa oleh Eropa dan Tionghoa wajib dikembalikan kepada pemiliknya per 31 Januari 1824.

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x