Jasa Marga Tingkatkan Sejumlah Pelayanan Rest Area pada Arus Balik Mudik Lebaran 2022

- 6 Mei 2022, 13:43 WIB
Jasa Marga Tingkatkan Sejumlah Pelayanan Operasional Saat Arus Balik Mudik Lebaran
Jasa Marga Tingkatkan Sejumlah Pelayanan Operasional Saat Arus Balik Mudik Lebaran /Laman Resmi Jasa Marga

 

ZONABANTEN.com - PT Jasamarga Related Business (JMRB) selaku anak usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk. melakukan peningkatan pelayanan rest area pada arus balik mudik lebaran 2022.

Dilansir ZONABANTEN.com dari laman resmi PT Jasa Marga, pada Jumat, 06 Mei 2022, Jasa Marga bersama dengan mitra pengelola rest area lainnya di ruas jalan tol Jasa Marga Group, telah meningkatkan sejumlah pelayanan, salah satunya dengan menambah fasilitas toilet.

Menurut Meta Herlina Puspitaningtyas, selaku General Manager Perencanaan dan Pengendalian Operasional PT JMRB, dari hasil evaluasi mudik tahun lalu, kerap terjadi kepadatan pada fasilitas toilet wanita.

Baca Juga: Hepatitis Misterius Merajalela, Kenali Gejala dan Pencegahannya

Sehingga, PT JMRB akan mengubah fungsi toilet pria ke wanita secara situasional demi meminimalisir antrean di toilet.

Selain itu, Meta juga menyebutkan peningkatan pelayanan lainnya, termasuk menambah petugas rest area untuk membantu menunjukkan arah kepada pengunjung dan memastikan ketersediaan, serta menertibkan area parkir.

Langkah lainnya dalam mengantisipasi kepadatan di rest area, PT JMRB juga telah bekerjasama dengan PT Pertamina (Persero) untuk membatasi pembelian BBM.

"Kami akan membatasi pembelian BBM bagi setiap kendaraan apabila terjadi antrean panjang, untuk mengantisipasi kepadatan di SPBU,” ujar Meta.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Jasamarga


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x