Penuhi Ketersediaan Masyarakat, ID FOOD Distribusikan 12 Ton Minyak Goreng

- 7 Februari 2022, 15:10 WIB
ID FOOD Distribusikan 12 Ton Minyak Goreng/ Kementerian BUMN
ID FOOD Distribusikan 12 Ton Minyak Goreng/ Kementerian BUMN /

ZONABANTEN.com - PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) atau ID FOOD mendistribusikan Minyak Goreng kepada Pedagang di Pasar Kramat Jati Jakarta Timur Sabtu, 5 Februari 2022.

ID FOOD yang merupakan Holding BUMN tersebut bekerjasama dengan Apical Group, Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) DKI Jakarta serta PD Pasar Jaya Kramat Jati.

Direktur Utama ID FOOD, Arief Prasetyo Adi mengatakan, kegiatan ini sebagai dukungan ID Food terhadap implementasi Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 6 Tahun 2022 yang mulai berlaku pada 1 Februari 2022.

Baca Juga: Wonpil DAY6 Harus Menunda Comeback untuk ‘Pilmography,’ Begini Pernyataan dari JYP Entertainment

Peraturan tersebut mengatur tentang Penetapan Harga Eceran Tertinggi (HET) Minyak Goreng Sawit, yaitu sebesar Rp11.500 per liter untuk minyak goreng curah, Rp13.500/liter untuk minyak goreng kemasan sederhana dan Rp14.000 per liter untuk minyak goreng kemasan premium.

Selain itu, kegiatan ini juga merupakan peran Holding Pangan dalam menjaga ekosistem rantai pasok pangan.

“Melalui Rajawali Nusindo sebagai member of ID Food sektor Perdagangan, mendistribusikan sebanyak 12 ton minyak goreng curah dengan harga terjangkau kepada para pedagang pasar Kramat Jati untuk kemudian didistribusikan lagi kepada konsumen di sekitar wilayah Jakarta timur, Bekasi dan sekitarnya dengan harga Rp 11.500 per liter, atau sesuai harga eceran tertinggi yang ditetapkan pemerintah,” jelas Arief.

Baca Juga: Bansos PBI Cair Februari 2022, Cek Nama Penerima Bansos di Link cekbansos.kemensos.go.id

Arief juga melanjutkan, diharapkan dengan dibukanya akses harga yang lebih terjangkau bagi para pedagang pasar tradisional, dapat memenuhi ketersediaan dan keterjangkauan masyarakat akan kebutuhan minyak goreng.

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Kementerian BUMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x