Buya Syafi'i Minta Polri Rekrut Santri ke Akpol, Polisi: Sudah Dilakukan Sejak Tahun 2017

- 2 Desember 2021, 18:31 WIB
Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo
Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo /PMJ News

ZONABANTEN.com - Cendekiawan muslim, Ahmad Syafi'i Ma'arif atau Buya Syafi'i Ma'arif baru-baru ini memberi usulan kepada Kepolisian agar merekrut santri berkualitas untuk menjadi bagian dari pendidikan Akademi Kepolisian (Akpol).

"Saya Ahmad Syafi'i Ma'arif Salah seorang warga negara yang sudah berusia 80-an. Dengan ini berharap kepada pihak kepolisian, terutama Kapolri dan jajarannya, untuk merekrut para santri menjadi Akpol," kata Buya Syafi'i dikutip dari video unggahan akun Twitter @budhihermanto.

Menanggapi usulan tersebut, Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo menyebut bahwa rekrutmen anggota dari latar belakang santri berkualitas di Akpol telah dijalankan sejak tahun 2017 hingga saat ini.

Baca Juga: Sejarah Hari Santri Nasional dari Zaman Perjuangan Indonesia, hingga Peresmian di Era Jokowi

Menurut Dedi,  Polri memang konsisten membuka rekrutmen anggota Korps Bhayangkara dari kalangan pesantren, hafidz Al Quran, juara MTQ dan siswa berprestasi dari agama lainnya.

"Polri dari tahun 2017 sampai dengan saat ini sudah melaksanakan kegiatan rekrutmen anggota Polri dari Perwira sampai Bintara yang memiliki latar belakang santri, hafiz Quran, juara MTQ dan siswa berprestasi agama lainnya," jelas Dedi Prasetyo.

Dedi juga mengungkap bahwa sejak tahun 2017, sudah ada puluhan santri dari pesantren yang mengikuti pendidikan Akpol, baik Bintara maupun Perwira. Terdiri dari 44 santri yang mengikuti pendidikan Bintara dan 47 lainnya Perwira.

Baca Juga: Menag Yaqut: Santri Adalah Aset Luar Biasa yang Selalu Siap Siaga, Jiwa dan Raga untuk Bangsa Indonesia

Lebih lanjut, Dedi mengatakan jika pada tahun 2020/2021, Polri telah menerima rekrutmen Bintara dari kalangan hafiz Alquran sebanyak 55 orang, Musabaqah Mutawatil Quran (MTQ) sebanyak 9 orang, serta, Musabaqah Qiroatil Kutub (MQK) sebanyak 1 orang. 

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah