Indonesia Kedatangan 358.700 Vaksin Astrazeneca Bantuan dari Perancis

- 11 September 2021, 18:58 WIB
Indonesia Kedatangan 358.700 Vaksin Astrazeneca Bantuan dari Perancis
Indonesia Kedatangan 358.700 Vaksin Astrazeneca Bantuan dari Perancis /Pixabay/Johaehn

ZONABANTEN.com - Pemerintah Indonesia mendapat bantuan vaksin Covid-19 yang datang dari Pemerintah Perancis melalui jalur Covax Facility menambah stok sebanyak 358.700 dosis vaksin AstaZeneca.

"Atas Nama Pemerintah Indonesia saya ingin menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada pemerintah perancis," ucap Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat konferensi pers kedatangan vaksin, jumat 10 September 2021.

Program vaksinasi Covid-19 sangat penting dilakukan agar Indonesia dapat keluar dari pandemi.

Baca Juga: Radio Disebut Miliki Peran Penting dalam Pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh dan Menangkal Peredaran Hoaks

Indonesia merupakan negara berkembang yang akan terus berusaha untuk mencapai target vaksinasi yang telah ditentukan.

Menlu mengatakan program kerjasama dose sharing vaksin menjadi semakin penting, karena tanpa adanya dukungan-dukungan dari negara maju, negara berkembang seperti Indonesia akan banyak jiwa yang melayang akibat keterlambatan vaksinasi.

Baca Juga: Jelang Pertandingan Liga Premier Chelsea vs Aston Villa, Apakah Lukakau Akan Ikut Bermain?

Lebih lanjut Retno menambahkan, “Kedatangan vaksin ini adalah pengiriman tahap pertama dukungan kerja sama dose sharing dari pemerintah Perancis, dari total komitmen sebesar 3 juta dosis.” kata Retno Marsudi***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah