Pemilu 2024: Ganjar Pranowo Optimis dengan Kekuatan PDI Perjuangan di Surakarta

24 Desember 2023, 18:06 WIB
Ganjar Pranowo saat kampanye di Solo. /Foto : instagram @ganjar_pranowo

ZONABANTEN.com – Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo melakukan kampanye di Kota Surakarta, Jawa Tengah, Minggu, 24 Desember 2023.

Dalam kampanye kali ini, Ganjar mengaku optimis dengan pengaruh kader PDIP di Surakarta untuk memenangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.

Menurut Ganjar, Ketua DPC PDI Perjuangan Surakarta, FX Hadi Rudyatmo yang juga mantan Wali Kota Surakarta Periode 2016-2021 merupakan salah satu kader PDI Perjuangan yang kuat pengaruhnya untuk memenangkan Ganjar-Mahfud itu.

Baca Juga: Pemilu 2024: Gibran Temui Tokoh Masyarakat Bolaang Mongondow di Manado, Serap Aspirasi Terkait Pembangunan

"Oh iya, kalau di sini (Surakarta) banteng kuat sekali," kata Ganjar di lokasi peresmian Posko Pemenangan Ganjar-Mahfud Kecamatan Pasar Kliwon, Surakarta, dikutip ZONABANTEN.com dari ANTARA, Minggu, 24 Desember 2023.

Sosok-sosok berpengaruh untuk PDI Perjuangan di Surakarta dinilai memahami medan dan lapangan untuk meraup suara rakyat di Solo Raya yang diprediksi sangat sengit.

Oleh karena itu, Ganjar akan mengajak sosok-sosok tersebut dalam setiap dialog bersama rakyat di sana.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024: Sri Mulyani Tagih Program Kerja Ganjar Pranowo Soal Distribusi Bansos

Bahkan kemarin, bertemu kita ngobrol bersama dan mereka mendorong kekuatan yang ada di masyarakat," kata dia.

Ganjar mengungkapkan, dirinya ingin berkompetisi di Surakarta dengan maksimal tanpa harus saling menyakiti dengan kontestan lainnya.

"Karena kalau dilihat, banteng-banteng tangguh di Solo Raya sangat luar biasa. Jadi kompetisinya sengit tanpa harus saling menyakiti," kata Ganjar.

Dalam kegiatan tersebut, Ketua DPC PDI Perjuangan Surakarta FX Hadi Rudyatmo kemudian terlihat memotong tumpeng sebagai prosesi peresmian posko pemenangan Ganjar-Mahfud di Kecamatan Pasar Kliwon.

Baca Juga: Pemilu 2024: Hadiri Deklarasi JPSN Solo Raya, Ganjar Pranowo Sebut Pencak Silat Punya Nilai Luhur Luar Biasa

Setelahnya dia mengajak Ganjar masuk untuk meninjau isi dalam posko tersebut.

Ganjar berterima kasih atas usaha tim pemenangan daerah Ganjar-Mahfud di Surakarta dengan mendirikan posko tersebut.

Gubernur Jawa Tengah dua periode sejak 2013 sampai 2023 itu berharap TPD Ganjar-Mahfud Surakarta tetap solid hingga berakhirnya Pilpres 2024 mendatang.

"Terima kasih atas dipersiapkannya posko pemenangan yang cukup keren ini. Sehingga Insya Allah Ganjar-Mahfud akan menang di pemilu nanti," kata Ganjar.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler