Penting! Ingin Daftar Kartu Prakerja Gelombang 27? Penuhi 3 Hal Ini Sebelum Gabung

23 April 2022, 15:19 WIB
Hal-hal penting yang harus diperhatikan sebelum mendaftar Kartu Prakerja gelombang 27. /Instagram/ @prakerja.go.id

ZONABANTEN.com – Kartu Prakerja gelombang 27 telah dibuka pada akhir 20 April 2022 lalu. Bagi yang ingin mendaftar, bisa kunjungi laman prakerja.go.id.

Namun, sebelum mendaftar Kartu Prakerja gelombang 27, ada baiknya simak hal-hal penting berikut supaya lolos seleksi.

Lantas, apa saja yang harus diperhatikan sebelum mendaftar Kartu Prakerja gelombang 27?

Pertama, calon peserta harus memenuhi beberapa syarat mendaftar Kartu Prakerja sebagai berikut:

Baca Juga: Ungkap Tanda-tanda Malam Lailatul Qadar, Ustadz Adi Hidayat: Semua Malaikat Turun ke Bumi

- Warga Negara Indonesia (WNI)

- Berusia 18 tahun ke atas

- Tidak sedang menempuh pendidikan formal

- Bukan penerima bansos pemerintah lainnya selama pandemi Covid-19

Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi penerima Kartu Prakerja

Jika syarat-syarat tersebut sudah terpenuhi, maka langkah kedua yang harus diperhatikan sebelum mendaftar Kartu Prakerja gelombang 27 adalah, pastikan profesi Anda bukanlah salah satu dari:

Baca Juga: Prediksi Man City vs Watford: Preview, Line Up, Skor Akhir, Kick Off 22:00 WIB, Sabtu 23 April 2022

- Pejabat Negara

- Pimpinan dan Anggota DPRD

- Aparatur Sipil Negara (ASN)

- Prajurit TNI

- Anggota Polri

- Kepala dan perangkat Desa

- Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas BUMN atau BUMD

Terakhir, sebelum melakukan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 27, pastikan juga Anda adalah salah satu target pemerintah sebagai penerima program ini. Sasarannya antara lain:

- Orang yang sedang mencari kerja

- Pekerja atau buruh yang kena PHK

- Pekerja atau buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja. Misalnya, pekerja atau buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah

- Pelaku UMKM

Baca Juga: 5 Film Indonesia di Bioksop Bulan Mei 2022, Ada Srimulat dan The Doll 3

Nah, jika sudah memenuhi semua kriteria tersebut, maka calon peserta bisa menyiapkan diri dari sekarang untuk mendaftar Kartu Prakerja gelombang 27 melalui website prakerja.go.id.***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Prakerja

Tags

Terkini

Terpopuler