Siswa SD/SMP/SMA, Segera Miliki Kartu Ini untuk Mendapatkan BLT PIP hingga Rp1 Juta

8 Februari 2021, 10:05 WIB
Ilustrasi siswa Indonesia. /pixabay/Nico Boersen

ZONA BANTEN - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan BLT PIP untuk siswa SD/SMP/SMA hingga Rp1 Juta.

Kemendikbud mengatakan bantuan itu diberikan kepada siswa yang memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Bagi siswa yang sudah memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP) bisa langsung masuk ke laman pip.kemdikbud.go.id untuk melihat daftar penerima BLT PIP.

Berikut alur aktivasi KIP untuk mendapatkan bantuan PIP:

Baca Juga: Pemilik KIS Bisa Dapat Bansos Kemensos Sebesar Rp300.000, Begini Panduan Cek dan Cara Pencairannya

1. Siswa terdaftar KIP membawa KIP ke tempat ia bersekolah (pendidikan formal).

2. Minta kepada lembaga pendidikan tersebut untuk mendaftarkan siswa sebagai penerima PIP dengan menggunakan KIP.

3. Lembaga pendidikan akan mencatat informasi siswa yang akan dilanjutkan ke Kemdikbud, Kemenag, dan kemenakertrans yang akan melakukan verifikasi.

4. Setelahnya pemberitahuan akan disampaikan ke lembaga pendidikan siswa mendaftar.

5. Lembaga pendidikan tempat siswa mendaftar akan menginformasikan lokasi dan waktu pengambilan bantuan berdasarkan info dari dinas Pendidikan/Kantor Kemenag Kabupaten/Kota atau bank penyalur.

6. Penerima PIP dapat mengambil dana bantuan ke bank penyalur dengan membawa surat pemberitahuan atau daftar penerima manfaat PIP.

Baca Juga: Pemerintah akan Cairkan BLT 300 Ribu di Februari 2021, Cek Nama Penerima Klik dan login dtks.kemensos.go.id

Sementara itu, besaran dana yang akan diterima siswa/siswi pemegang KIP sudah ditentukan sesuai tingkatan pendidikan, yaitu :

- Peserta didik SD/MI/Paket A mendapatkan Rp450.000,-/tahun

- Peserta didik SMP/MTs/Paket B mendapatkan Rp750.000,-/tahun

- Peserta didik SMA/SMK/MA/Paket C mendapatkan Rp1.000.000,-/tahun

***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler